"Setiap pekan kami melihat setidaknya satu pasien yang mengalami patah gigi karena mereka makan biji berondong jagung yang belum dipotong, permen keras, atau es batu," imbuhnya.
![Makan es batu. [Shutterstock]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2018/03/31/27988-cover-es-batu-shutterstock.jpg)
3. Bisa merusak gusi
Mengunyah es juga bisa memberi tekanan pada gusi yang menyebabkan resesi gusi. Resesi gusi terjadi saat jaringan gusi terkikis dari genetika, penyakit gusi, atau cedera traumatis (seperti cedera berkepanjangan).
Apabila gusi mengalami resesi, akar gigi Anda akan terbuka. Bagian gigi ini lebih sensitif sehingga jika Anda mengalami resesi gusi, gigi Anda mungkin menjadi lebih sensitif hingga membuat makan makanan dingin dan panas menjadi tak nyaman atau linu.
Baca Juga:Cegah Masalah Kesehatan Gigi dan Mulut, Jangan Asal Sikat Gigi Ya!