SuaraMalang.id - Seorang remaja bernama Ahmat Zakaria (14) ditemukan meninggal dunia tengelam di Sungai Krekel, Dusun Sumberagung, Desa Bandungrejo, Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang pada Jumat (14/2/2025).
Korban yang merupakan pelajar kelas VIII diduga terpeleset saat memancing di sungai tersebut.
Informasinya, korban terpeleset saat berusaha melepas kail pancing yang tersangkut.
Kasihumas Polres Malang, AKP Ponsen Dadang Martianto mengatakan, peristiwa itu terjadi pukul 13.00 WIB usai salat Jumat.
Korban memancing bersama temannya, Dimas Wahyu Nur Prabowo (13) di Sungai Krekel. Sekitar pukul 16.00 WIB, kail Ahmat Zakaria tersangkut di dasar sungai yang memiliki kedalaman sekitar empat meter.
Kemudian, korban mencoba melepasnya. Akan tetapi nahas, justru terpeleset dan terjatuh ke sungai. Dimas, temannya sempatmenolong dengan menjulurkan kayu. Namun tak berhasil dijangkaunya.
Korban yang tidak bisa berenang semakin tengelam. Saksi berupaya mencari bantuan ke warga sekitar.
Warga yang mendapat laporan langsung melakukan pencarian. Korban ditemukan satu jam kemudian dalam keadaan meninggal dunia. “Korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia pada pukul 17.15 WIB,” ujarnya dikutip dari BeritaJatim--partner Suara.com.
Ponsen menyampaikan, polisi lalu menuju ke lokasi kejadian untuk melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).
Baca Juga: 5 Hari Tak ke Masjid, Pria di Malang Ditemukan Tak Bernyawa
Polisi mengumpulkan keterangan saksi serta memastikan tidak ada unsur kekerasan dalam peristiwa ini. “Dari hasil pemeriksaan, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan. Ini murni kecelakaan. Setelah dilakukan identifikasi, jenazah korban langsung diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan,” ucap AKP Dadang.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
CEK FAKTA: Dito Ariotedjo Sebut Jokowi Terima Rp 2 Triliun dari Gus Yaqut, Benarkah?
-
BRI Ungkap Prospek Fintech Indonesia di Hadapan Investor Global
-
Peran Strategis UMKM Disorot Dirut BRI dalam Forum Keuangan Global WEF Davos
-
CEK FAKTA: China Resmi Tutup Pintu Wisatawan Israel, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Purbaya Hapus Dana Desa dan Diganti Subsidi Listrik hingga Sembako, Benarkah?