SuaraMalang.id - Calon Wali Kota Batu Firnando Gumelar mengaku mendapat banyak curahatan persoalan tanah saat turun menyapa masyarakat.
"Ketika saya turun ke warga, banyak yang curhat dan laporan mengenai kasus pertanahan di Kota Batu," ujarnya dalam siaran pers yang diterima SuaraMalang, Sabtu (26/10/2024).
Firnando mengaku berkomitmen untuk menyelesaikan kasus-kasus pertanahan di Kota Batu, sebab merugikan banyak pihak.
Dia mengeklaim telah menyiapkan sejurus strategi jitu untuk mengurai dan mencari jalan keluar terkait permasalahan tersebut.
"Setelah berkonsultasi dengan berbagai pihak dan melakukan kajian, kami berjanji akan mengurai dan sebisa mungkin menyelesaikan kasus pertanahan di Kota Batu melalui negara sesuai dengan ketentuan yang berlaku yang berlandaskan Undang-Undang Pokok Agraria 1960. Bismillah kita bersama-sama menyelesaikan permasalahan di Kota Batu," katanya.
Persoalan tanah di Kota Batu sudah turun temurun bertahun-tahun. Firnando mengakui penyelesaiannya tidak akan mudah. Akan tetapi, dia menyakinkan bahwa telah menyiapkan strategi untuk itu.
Salah satunya dengan menggandeng Kantor Pertanahan Kota Batu, BPN Pusat, hingga mengikutsertakan aparat penegak hukum.
Bagaimanapun, kata dia, masalah pertanahan tersebut harus dituntaskan. Dengan selesainya itu akan memudahkan untuk membangun Kota Batu.
Penataan kota dengan rencana tata ruang wilayah yang jelas bisa menjadikan Batu lebih tertata dan maju.
Baca Juga: Bawaslu Periksa 5 ASN Kota Batu Gegara Pose Foto
"Kalau kita lihat di banyak kota wisata di luar Indonesia itu bisa tertata dengan baik wilayahnya, karena mereka ada blue print pembangunan yang modern dan berjangka panjang. Kota Batu harus bisa melakukan itu juga," katanya.
"Sehingga pembangunan itu berkelanjutan sesuai dengan blue print yang sudah ada. Salah satu caranya, kita harus menyelesaikan permasalahan pertanahan ini dulu. Masyarakat harus mendapat jaminan akan kepastian hukum soal kepemilikan tanahnya. Kita coba uraikan dalam 5 tahun ke depan," imbuhnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
Terkini
-
Laka Lantas Kota Malang Renggut 12 Nyawa Selama 2025, 245 Orang Luka-luka
-
Kota Malang Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Saat Nataru 2026, Begini Skema Dishub
-
Pengamanan Wisata Malang Diperketat Jelang Nataru, Polisi Siaga di 183 Destinasi Favorit!
-
54 Napi Lapas Kelas I Malang Dapat Remisi Natal 2025, Tak Ada yang Langsung Bebas!
-
Arema FC vs Madura United Berakhir Dramatis, Duel Sengit di Kanjuruhan Gagal Beri Tiga Poin