SuaraMalang.id - Polres Malang sedang memburu pelaku pencurian bersenjata yang menyasar sebuah rumah di Kecamatan Tumpang, Kabupaten Malang.
Aksi pencurian ini terekam CCTV dan viral di media sosial setelah diunggah oleh akun Instagram @malangraya_info.
Dalam video tersebut, pelaku terlihat mengenakan penutup kepala dan membawa senjata tajam (sajam) saat mengendap-endap masuk ke dalam rumah.
Setelah mengambil sapu dan menyandarkannya pada pintu kamar yang diduga tempat penghuni rumah beristirahat, pelaku mulai mencari barang-barang berharga.
Baca Juga: Sopir Pribadi Ngamuk! Mantan Majikan Diancam Diculik, Dituduh Gelapkan Uang Rp7 Miliar
Kasihumas Polres Malang, AKP Ponsen Dadang Martianto, membenarkan kejadian tersebut dan menyatakan bahwa pihak kepolisian telah mendatangi lokasi untuk melakukan penyelidikan, termasuk olah TKP dan pengumpulan bukti.
"Betul, anggota sudah turun ke TKP melakukan penyelidikan terkait kejadian pencurian di Kecamatan Tumpang tersebut," kata Dadang, Selasa (15/10/2024).
Aksi pencurian terjadi pada Sabtu (12/10/2024) sekitar pukul 02.30 WIB di rumah pasangan suami istri berinisial HR (31) dan MS (30) yang berada di Jalan Dompyong, Desa Kidal, Kecamatan Tumpang. Saat kejadian, pasangan tersebut sedang berada di luar kota.
Peristiwa pencurian terungkap ketika salah satu anggota keluarga korban terbangun pada pukul 04.00 WIB untuk salat subuh dan mendapati pintu belakang rumah dalam keadaan terbuka.
Setelah memeriksa rumah, diketahui sejumlah barang berharga telah dicuri, termasuk satu karung beras ketan seberat 10 kilogram, uang tunai Rp 500 ribu, puluhan bungkus rokok, dan sebilah pedang.
Baca Juga: Kenalan di Aplikasi Kencan, Wanita di Malang Kehilangan Motor
Akibat pencurian ini, korban mengalami kerugian sekitar Rp 1,5 juta. Meskipun korban tidak bersedia melapor, Polres Malang tetap berkomitmen menindak tegas segala bentuk kejahatan yang meresahkan masyarakat.
Berita Terkait
-
Perampok Gasak 830 Kg Rambut Manusia Senilai Rp1,9 Miliar dari Gudang di Bengaluru
-
Sadis! Leher Ditusuk Pakai Gunting, Mayat Sopir Taksol Dibuang Perampok di Kali Malang
-
Perampok Bersenpi Beraksi di Langkat, Sopir Truk Bawa 10 Ton Beras Jadi Korbannya
-
Ulasan Buku 'Burung Beo yang Setia', Menjalin Persahabatan Bersama Hewan
-
Iran Eksekusi Mati 2 Orang di Depan Umum, Ini Sebabnya
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
BRI Raih Penghargaan Internasional Atas Prestasi Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi yang Bertanggung Jawab
-
Petasan Lukai Pemiliknya di Malang, Korban Sampai Harus Dioperasi
-
Bos BRI: Keamanan dan Kenyamanan Nasabah Jadi Prioritas Utama
-
Volume Kendaraan di Tol Singosari Meningkat, Ini Tips Berkendara Aman yang Harus Dilakukan
-
Program BRI Menanam "Grow & Green Diwujudkan di Gili Trawangan, Gili Air, dan Gili Meno