SuaraMalang.id - Setelah meraih kemenangan pertama mereka di musim Liga 1 2024/2025 melawan PSM Makassar, Arema FC kini mengalihkan fokus mereka pada pertandingan away selanjutnya melawan PSS Sleman.
Tim Singo Edan, yang baru saja kembali ke Malang pasca pertandingan di Stadion Batakan, Balikpapan, akan melanjutkan perjalanan ke Solo untuk persiapan laga pekan keenam.
Asisten Pelatih Arema FC, Kuncoro, mengungkapkan strategi tim dalam persiapan.
“Kami pulang dulu ke Malang, lalu latihan sekali di Malang baru berangkat ke Solo,” katanya.
Tim kembali ke Malang pada Senin (16/9) dan tidak menjalani aktivitas latihan pada hari itu, namun dijadwalkan berlatih di Lapangan ARG Lawang, Kabupaten Malang, mulai Selasa sore.
Pelatih Arema FC, Joel Cornelli, menyatakan kepuasan atas penampilan timnya dalam mengamankan tiga poin penting dari Makassar, yang sebelumnya memuncaki klasemen.
“Kami telah berusaha keras mencari kemenangan sejak awal musim, dan kemenangan atas PSM adalah hasil dari disiplin dan perjuangan pemain di lapangan,” ungkap Cornelli.
Menurut Cornelli, meskipun timnya telah melakoni serangkaian pertandingan away melawan tim-tim besar seperti Persib dan Bali United, kemenangan di Makassar telah memberikan motivasi tambahan bagi pemain.
“Kami telah fokus pada motivasi psikologis pemain, terutama saat away beruntun melawan tim besar, untuk memastikan mereka siap secara mental dan fisik,” tambahnya.
Baca Juga: Dalberto Luan Belo Bawa Arema FC Menang, Joel Cornelli Ingin Konsistensi
Pertandingan mendatang melawan PSS Sleman dijadwalkan pada Jumat (20/9), dan Arema FC bertekad untuk melanjutkan momentum kemenangan mereka.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Dalberto Luan Belo Bawa Arema FC Menang, Joel Cornelli Ingin Konsistensi
-
Mentalitas dan Fisioterapi, Kunci Kemenangan Perdana Arema FC Atas PSM Makassar
-
Menang Lawan PSM Makassar, Joel Cornelli: Ini Bukan Hanya karena Teknik, Tapi Semangat
-
Arema FC Raih Kemenangan Perdana, Kado Manis untuk Ulang Tahun Dalberto
-
Joel Cornelli Beberkan Kunci Kemenangan Arema atas PSM Makassar di Pekan 5 Liga 1
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Arema FC vs Persik Kediri Jadi Laga Penentuan, Marcos Santos: Harus Menang!
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!
-
Wakil Wali Kota Batu Bongkar Teknik Rahasia Komunikasi Politik Dasco
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya
-
Konflik Dualisme Yayasan SMK Turen Malang Memuncak, Ribuan Siswa Terpaksa Tak Sekolah