SuaraMalang.id - Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (Dispangtan) Kota Malang bersama Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) RI melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Pasar Ikan Hias Splendid, Kota Malang, pada Jumat (13/9/2024).
Sidak ini dilakukan untuk memastikan tidak ada penjualan ikan aligator gar yang dijual secara bebas, menyusul meningkatnya perhatian masyarakat terhadap ikan tersebut.
Kepala Dispangtan Kota Malang, Slamet Husnan Hariyadi, mengungkapkan bahwa tidak ada pedagang yang terbukti menjual ikan aligator gar saat sidak tersebut.
“Dari pengecekan ini, hasilnya belum ditemukan adanya ikan aligator gar maupun jenis ikan lainnya yang masuk dalam Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan No 19/PERMEN-KP/2020,” ujar Slamet.
Baca Juga: Kebakaran Hebat Landa Pasar Comboran di Kota Malang
Inspeksi ini tidak hanya sebagai upaya penegakan hukum, tetapi juga sebagai bagian dari kegiatan monitoring, evaluasi, dan sosialisasi peraturan yang terkait dengan perdagangan ikan.
“Selanjutnya, hal ini akan kami jadwalkan secara rutin minimal sebulan sekali. Termasuk, kami akan memasang imbauan dan pemberitahuan terkait ikan apa saja yang dilarang diperjualbelikan,” tambah Slamet.
Pengawas Perikanan UPT Stasiun PSDKP Cilacap Satuan Pengawas Malang, Agung Wahyudi, dari KKP RI, menambahkan bahwa ikan aligator gar termasuk dalam kategori ikan yang berbahaya dan dilarang untuk dipelihara karena sifatnya yang invasif dan dapat mengganggu kelestarian lingkungan.
“Sehingga peredaran, pembudidayaan, maupun keluar masuknya harus diawasi ketat,” tegas Agung.
Inspeksi ini merupakan tanggapan dari kejadian sebelumnya dimana seorang warga divonis penjara karena memelihara ikan aligator gar, yang menunjukkan betapa seriusnya pemerintah dalam mengatasi perdagangan ikan-ikan berbahaya.
Baca Juga: Pemkot Malang Gencarkan Upaya Tingkatkan Partisipasi Pemilih Jelang Pilkada
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Malang Menyala! Workshop Jurnalisme Suara dan UAJY Diramaikan Puluhan Kreator!
-
Heboh Ikan Aligator Gar Meneror Sungai Klang, Dilepas Oknum Tak Bertanggung Jawab
-
Roadshow Jatim Media Summit 2024: Malang Menyala, Serunya Belajar Pemanfaatan AI dan Media Sosial
-
Kota Malang Mengalami Deflasi, Ditunjang Turunnya Harga Bawang Merah
-
Tingkat Penghunian Kamar Hotel Kota Malang Raih Angka Luar Biasa untuk April 2024
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Arema FC Genjot Fisik Jelang Lawan Madura United
-
Singo Edan Incar 3 Poin di Kandang Madura United, Usai Jeda FIFA Matchday
-
Hilang Sepulang Ngaji, Remaja Putri Ditemukan Tewas di Sawah Dekat Rumah
-
300 Personel Kawal Debat Pilkada Malang, Senjata Api Dilarang! Ada Apa?
-
Geger! Bayi Dibuang di Teras Rumah Warga Malang, Begini Kondisinya