SuaraMalang.id - Tiket pertandingan Arema melawan Borneo FC Samarinda dalam lanjutan Pekan 2 Liga 1 2024-2025 yang akan digelar Sabtu (17/8/2024) pukul 15.30 WIB, kini resmi dijual dengan diskon khusus.
Manajemen Arema menawarkan potongan harga untuk Aremania yang membeli tiket laga kandang perdana melawan Dewa United pada 12 Agustus 2024 lalu.
General Manager Arema, Yusrinal Fitriandi, mengumumkan bahwa ada dua kategori tiket yang tersedia, yaitu tiket ekonomi/reguler seharga Rp150 ribu dan tiket VIP seharga Rp200 ribu.
Aremania yang sudah membeli tiket pada laga sebelumnya berhak mendapatkan diskon 5 persen, yakni potongan Rp7.500 untuk tiket ekonomi dan Rp10 ribu untuk tiket VIP.
Baca Juga: Arema FC Berikan Diskon 5 Persen untuk Aremania di Laga Kontra Borneo FC
“Diskon ini berlaku untuk pertandingan Arema melawan Borneo FC pada 17 Agustus mendatang, dan penjualan tiket dilakukan secara online melalui situs aremaxcess.com,” ujar Yusrinal.
Mereka yang memenuhi syarat diskon akan menerima notifikasi dari manajemen Arema melalui email yang terdaftar saat pembelian tiket sebelumnya. Program ini diharapkan dapat menarik lebih banyak Aremania untuk terus mendukung Arema, yang sementara berhome base di Kota Blitar.
Yusrinal juga memperkenalkan fitur baru bernama *Presidium Bar* di laman aremaxcess.com yang ditujukan khusus bagi Aremania yang memiliki Kartu Tanda Anggota (KTA) Presidium Aremania. Fitur ini diharapkan mempermudah akses tiket online bagi para anggota yang terdaftar.
Hanya Aremania yang ber-KTP Malang Raya, Blitar Raya, dan yang mendaftar melalui Presidium Aremania yang menjadi prioritas dalam pembelian tiket.
“Kami berharap program diskon dan fitur baru ini dapat menciptakan basis penonton yang loyal dan solid di setiap laga Arema,” tambah Yusrinal.
Baca Juga: Dinas Pendidikan Kota Blitar Evaluasi Sekolah Online Saat Laga Arema FC di Stadion Soeprijadi
Dengan program sinergi bersama Presidium Aremania, Aremania akan mendapatkan berbagai keuntungan dan akses eksklusif melalui platform Aremaxcess.
Tiket laga Arema vs Borneo FC Samarinda kini sudah bisa dipesan, dan manajemen Arema mengajak seluruh pecinta sepak bola untuk segera mengamankan tiket mereka.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Tiga Klub Indonesia Terseret Sponsor Rumah Judi, Salah Satunya Berakhir Ngenes
-
BRI Liga 1: Salip Persebaya Surabaya, Inilah Kunci Kebangkitan Borneo FC
-
Hasil BRI Liga 1: Arema FC Menang 3-1 atas Barito Putera
-
Deretan Fakta Bomber Haus Gol Arema FC Dalberto Luan: Jebolan Serie A
-
2 Pemain Persija Catatkan Torehan Manis Usai Menang atas Arema FC
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
Terkini
-
Paslon GURU Percaya Diri Hadapi Debat Kedua Pilwali Kota Batu
-
Waspada! 2.001 Kasus Gondongan Serang Anak di Malang, Akankah Lockdown?
-
Momentum Positif! Arema FC Naik ke Peringkat 7, Siap Gaspol Lawan Madura United
-
Kris Dayanti Vs 2 Penantang: Debat Pilkada Kota Batu Bahas Perlindungan Anak
-
Cetak Buram dan Tinta Rembes, 1.462 Surat Suara Pilkada Kota Malang Rusak