SuaraMalang.id - Arema FC, yang mendapat julukan Singo Edan, bersiap untuk mempertahankan gelar mereka di Piala Presiden 2024 yang akan dimulai pada 19 Juli mendatang.
Tim ini akan memulai pertandingannya pada tanggal 21 Juli, menghadapi tuan rumah Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.
General Manager Arema FC, M. Yusrinal Fitriandi, menyatakan bahwa timnya sangat optimis menjelang turnamen pramusim ini.
“Kami sangat antusias menyambut Piala Presiden ini. Kami sedang berada di Bali untuk pemusatan latihan dan ini menjadi kesempatan yang baik untuk beruji coba di sana," ujar Yusrinal.
Baca Juga: Jadwal Resmi Piala Presiden 2024: Arema Siap Berlaga di Kandang Bali United
Dengan sejarah yang cemerlang sebagai juara tiga kali di Piala Presiden, Arema FC memiliki kepercayaan diri tinggi.
“Kami berada di Grup B bersama tuan rumah Bali United, serta Madura United dan Persija Jakarta. Ini memberi kami keuntungan karena kami tidak perlu berpindah tempat dan bisa fokus pada pemantapan tim," tambahnya.
Yusrinal juga menegaskan bahwa Piala Presiden bukan sekedar ajang uji coba, tetapi juga sebagai platform untuk mengasah strategi dan komposisi tim menjelang musim kompetisi Liga 1 2024/2025.
“Piala Presiden ini memberikan kesempatan kepada tim pelatih untuk mengeksplorasi dan mengasah komposisi serta strategi tim dengan maksimal. Tingkat persaingan di sini jelas berbeda dengan uji coba biasa," jelas Yusrinal.
Walaupun tidak mematok target spesifik untuk turnamen ini, status sebagai juara bertahan dan rekam jejak positif di Piala Presiden menjadi motivasi tambahan bagi Arema FC untuk berprestasi baik di turnamen ini maupun di musim kompetisi yang akan datang.
Baca Juga: Arema Rekrut Bayu Setiawan untuk Liga BRI 1 2024-2025
“Sejarah kami yang bagus di Piala Presiden, dengan tiga kali juara, tentunya menjadi semangat bagi kami untuk meraih juara keempat," tandas Yusrinal.
Selain itu, Arema FC juga telah memperkuat skuad mereka dengan mendatangkan amunisi baru, Dalberto Luan Belo, striker dari Madura United yang menjadi pemain asing ketujuh untuk tim tersebut musim ini.
Keberadaan Dalberto diharapkan dapat memberikan dimensi baru dalam serangan Arema FC di Piala Presiden 2024.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Arema Sikat MU dalam Drama 6 Gol, Malut Hancurkan Persis Solo 3-0
-
Arema FC dalam Momentum Positif, Pelatih Joel Cornelli Siapkan Program Baru
-
Tiga Klub Indonesia Terseret Sponsor Rumah Judi, Salah Satunya Berakhir Ngenes
-
Hasil BRI Liga 1: Arema FC Menang 3-1 atas Barito Putera
-
Deretan Fakta Bomber Haus Gol Arema FC Dalberto Luan: Jebolan Serie A
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Hasil Hitung Cepat Pilkada 2024 di Malang Raya
-
Gumelar Beri Instruksi Penting untuk Pendukungnya: Kawal Perolehan Suara
-
Momen Bahasa Isyarat Antara CS BRI dengan Nasabah Penyandang Disabilitas Dapat Aplaus Publik
-
Momen Kris Dayanti Nikmati Waktu Bersama Keluarga Sebelum Hari Pencoblosan Pilkada 2024
-
Firhando Tiba-tiba Sampaikan Maaf ke ASN Kota Batu