SuaraMalang.id - Bursa calon Bupati dan Wakil Bupati Malang untuk Pilkada 2024 semakin memanas dengan banyaknya tokoh yang mulai resmi mendaftar ke partai politik.
Politisi senior Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Lathifah Shohib, akan resmi mendaftar sebagai bakal calon Bupati Malang pada Senin (20/5/2024).
Dalam pendaftarannya, Lathifah akan didampingi oleh artis nasional yang juga anggota DPR RI dari PKB, Arzeti Bilbina.
Dalam undangan yang tersebar, Lathifah Shohib menyebutkan akan mendaftar di kantor DPC PKB Kabupaten Malang pada pukul 09.00 WIB.
Kehadiran Arzeti Bilbina akan mendampingi Lathifah dalam prosesi pendaftaran tersebut.
"Betul. Senin (20/5/2024) akan mendaftar ke kantor DPC PKB Kabupaten Malang. Mohon doanya ya," kata Lathifah Shohib, Sabtu (18/5/2024).
Lathifah Shohib menyatakan kesiapannya untuk maju di Pilkada Kabupaten Malang 2024.
"Untuk kemajuan dan kemaslahatan Kabupaten Malang. Siap menjalankan perintah partai. Siap melayani masyarakat Kabupaten Malang. Karena memang banyak warga Kabupaten Malang yang meminta untuk kembali maju," ujar Lathifah.
Saat ini, beberapa bakal calon sudah mendaftar melalui PKB, termasuk H Kholiq, Ketua DPC PKB Kabupaten Malang, dan Unggul Nugroho, kader Partai Gerindra. Lathifah Shohib akan menjadi nama berikutnya yang mendaftar.
Lathifah Shohib sebelumnya pernah menjadi calon Bupati Malang berpasangan dengan mantan Sekda Kabupaten Malang, Didik Budi Muljono, dalam Pilkada 2020. Pasangan ini dikenal sebagai pasangan Ladub.
Berita Terkait
-
Bule Ngamuk di Bali Positif Narkoba, DPR Geram: Kenapa Malah Dideportasi?
-
Hakim 'Lepas' Koruptor CPO, PKB: Lembaga Hukum Bermasalah, Investasi Bisa Runtuh
-
Geram Ulah Dokter Priguna Rudakpaksa Keluarga Pasien, Arzeti PKB Minta Pihak RS Juga Tanggung Jawab
-
Bius Wanita Lalu Diperkosa, Kiai Maman Murka ke Priguna: Jangan sampai Dokter Mesum Tetap Praktik!
-
Cak Imin Yakin Timnas Indonesia Menang Lawan Bahrain: Minimal 2-0
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa
-
Korban Hanyut di Pantai Balekambang Malang Akhirnya Ditemukan