SuaraMalang.id - Meski mengalami pasang surut dalam kompetisi musim lalu dan hampir terdegradasi, Arema FC tetap menjadi daya tarik bagi para sponsor.
Beberapa brand dipastikan masih bertahan untuk mendukung tim Singo Edan, dan manajemen Arema FC juga berupaya mempertahankan salah satu pendukung utamanya, Indofood.
Manajer Bisnis Arema FC, Munif Bagaskara Wakid, mengakui bahwa kerja sama dengan sponsor yang logonya melekat di jersey tim berakhir di musim ini.
Namun, ia memastikan bahwa beberapa sponsor telah menyatakan akan tetap mendukung tim pada musim depan.
Baca Juga: Arema FC 'Seksi' di Mata Sponsor, Balik Kanjuruhan Jadi Syarat
"Kalau sponsorship musim depan ada beberapa yang lanjut, ada beberapa juga yang kita recharge ulang," kata Munif.
Munif menyebutkan bahwa Pertamina dan Extra Joss adalah dua sponsor lama yang akan bertahan. Sementara itu, negosiasi ulang atau pitching masih berlangsung dengan sponsor lainnya, termasuk Indofood, yang kontraknya habis musim ini.
"Yang bisa di-announce Pertamina dan Extra Joss. Prinsipal lanjut. Kalau Indofood harusnya habis di musim ini dan kami sedang pitching, pendekatan ulang," ujarnya.
Meskipun ada kemungkinan beberapa sponsor akan lepas, Munif belum mengungkapkan nama-nama sponsor yang mungkin tidak melanjutkan kerja sama.
Musim lalu, beberapa brand yang menjadi pendukung Arema FC termasuk Pertamina, Indofood, Extra Joss, Mitra Bukalapak, PStore, dan Vidio. Untuk musim ini, ada beberapa sponsor baru yang sedang dalam tahap negosiasi.
Baca Juga: Siapakah Pelatih Misterius Incaran Arema FC? Aji Santoso?
"Sudah jalan, tapi masih proses jadi belum bisa di-announce kecuali yang dua tadi. Yang baru lumayan, ada tiga sampai empat lah," tambah Munif.
Berita Terkait
-
3 Klub Diprediksi Jadi Labuhan Baru Stefano Cugurra di BRI Liga 1 Musim Depan
-
3 Eks Manchester United yang Pernah Main di Liga Indonesia, Ada Rekan Sekamar Cristiano Ronaldo
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
-
Pertamina Sukses Penuhi Lonjakan Permintaan Energi saat Ramadan dan Idul Fitri
-
Hasil Proliga 2025: Duel Sengit, Gresik Petrokimia Bekuk Jakarta Pertamina
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Inovasi dan Tradisi: Sinergi BRI dan Pengusaha Batik Tulis
-
BRImo Versi Bilingual Hadir: Transaksi Makin Lancar, Pengguna Makin Puas
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling