SuaraMalang.id - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Malang mengingatkan masyarakat untuk mewaspadai siklus tiga tahunan kasus Demam Berdarah Dengue (DBD).
Kabid Pencegahan Penyakit Menular Dinas Kesehatan Kabupaten Malang, Tri Awignami mengatakan, saat itu jumlah pasien demam berdarah di wilayahnya sudah turun.
"Memang sempat naik mulai Januari sampai Maret 2024 lalu, tetapi April ini mulai turun. Di Jatim juga begitu, diperkirakan akan terus turun sampai beberapa bulan mendatang," katanya dilansir dari TIMES Indonesia--jaringan Suara.com, Jumat (26/4/2024).
Kendati demikian, dia mengingatkan masyarakat untuk mewaspadai kenaikan kasus demam berdarah pada akhir tahun. "Dan, harus diwaspadai, bisa kembali mulai meningkat akhir tahun," tegasnya.
Dia menyampaikan, peningkatan tersebut nantinya akan mengikuti pola tiga tahunan. "Ada pola siklus tiga tahunan, selama peiode 2022-2025. Jadi, fokus waspada nanti juga mengantisipasi kenaikan kasus awal-awal 2025 nanti," katanya.
Karena itu, pihaknya akan terus melakukan sejumlah upaya untuk menekan angka DBD. Mulai dari memastikan tidak adanya jentik nyamuk di genangan air hingga melakukan kajian epidemiologis pada kasus yang muncul.
Pemkab Malang, kata dia, telah mengeluarkan surat perintah untuk mewaspadai dan mengendalikan DBD yang ditujukan untuk rumah sakit pemerintah dan swasta, Camat, dan Puskesmas se-Kabupaten Malang.
"Memang tidak sampai DBD ditetapkan KLB. Sementara, kapasitas fasilitas kesehatan juga mencukupi. Tetapi, kami terus waspada dan berupaya, terlebih untuk awal 2025 mendatang. Kita banyak belajar dari kasus Covid-19, ya," tandasnya.
Baca Juga: Perampok Rumah Warga Kalipare Malang Ditangkap, Ternyata Sudah Mengincar Sejak Lama
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya
-
Konflik Dualisme Yayasan SMK Turen Malang Memuncak, Ribuan Siswa Terpaksa Tak Sekolah
-
Kronologi Yai Mim Jadi Tersangka Pornografi, Ini Penjelasan Polresta Malang Kota
-
Cara Dinkes Kota Malang Antisipasi Superflu H3N2, Jangan Tunda-tunda Keluhan Kesehatan!
-
Laka Lantas Kota Malang Renggut 12 Nyawa Selama 2025, 245 Orang Luka-luka