SuaraMalang.id - Umat Islam diajarkan untuk selalu mengingat Allah SWT dalam setiap aktivitas sehari-hari, termasuk saat keluar dari kamar mandi.
Doa keluar kamar mandi adalah salah satu amalan yang dianjurkan dalam Islam untuk memohon perlindungan dan kebersihan, baik fisik maupun spiritual, saat beranjak dari tempat yang dianggap kurang suci menuju ke tempat yang lebih bersih.
Doa ini telah diajarkan sejak dini, mulai dari PAUD, TK, hingga SD dan SMP, serta dalam pendidikan agama di rumah atau saat mengaji.
Doa ini bukan hanya sekedar bacaan, tetapi juga sebagai sarana untuk mengharapkan ampunan dan berkah dari Allah SWT setelah melakukan aktivitas di kamar mandi yang berkaitan dengan kebersihan diri.
Baca Juga: Ayah Bunda, Ajarkan Doa Sebelum dan Sesudah Makan Ini ke Buah Hati
Berikut adalah lafadz doa yang disarankan untuk dibaca saat meninggalkan kamar mandi:
غُفْرَانَكَ الْحَمْدُ ِللهِ الَّذِىْ اَذْهَبَ عَنِّى اْلاَذَى وَعَافَانِى
Ghufraanaka. Alhamdulillaahil ladzii adzhaba ‘annil adzaa wa’aafaanii.
Artinya: "Dengan mengharap ampunan-Mu, segala puji milik Allah yang telah menghilangkan kotoran dari badanku dan yang telah menyejahterakan."
Sementara, terdapat beberapa adab yang perlu diperhatikan saat keluar dari kamar mandi untuk menjaga kesucian dan kenyamanan, di antaranya:
Baca Juga: Ini Doa Melawan Rasa Malas dan Kantuk Berlebihan saat Puasa Ramadan 1445H
- Membaca doa keluar kamar mandi sebagai ungkapan syukur kepada Allah SWT.
- Mengawali langkah keluar dengan kaki kanan sebagai tanda optimisme dan mengikuti sunnah Nabi Muhammad SAW.
- Menjaga kebersihan dengan tidak menyisakan genangan air yang bisa menjadi tempat berkembangbiaknya kuman.
- Mengembalikan peralatan mandi ke tempatnya agar kamar mandi tetap rapi dan nyaman digunakan.
- Memastikan aurat tertutup saat keluar dari kamar mandi untuk menjaga kesopanan.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Doa Naik Mobil, Kapal, dan Pesawat Terbang, Jangan Lupa Dibaca Saat Arus Balik Lebaran 2025!
-
Doa Arus Balik Lebaran 2025, Singkat dan Mudah Dibaca!
-
Viral, Apakah Ada Doa Mengusir Tamu Agar Cepat Pulang?
-
Hukum Ziarah Kubur saat Lebaran Menurut Ulama, Boleh atau Tidak?
-
Diantara Takbir Sholat Idul Fitri Baca Apa? Doa yang Diamalkan saat 7 dan 5 Kali Allahu Akbar
Terpopuler
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Daftar Pemain Timnas Belanda U-17 yang Gagal Lolos ke Piala Dunia U-17, Ada Keturunan Indonesia?
- Titiek Puspa Meninggal Dunia
- Gacor di Liga Belanda, Sudah Saatnya PSSI Naturalisasi Pemain Keturunan Bandung Ini
- Eks Muncikari Robby Abbas Benarkan Hubungan Gelap Lisa Mariana dan Ridwan Kamil: Bukan Rekayasa
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Rp 4 Jutaan Terbaik April 2025, Kamera dan Performa Handal
-
5 Rekomendasi HP Rp 2 Jutaan Snapdragon, Performa Handal Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Diwarnai Parade Gol Indah, Borneo FC Tahan Persib Bandung
-
Persija Terlempar dari Empat Besar, Carlos Pena Sudah Ikhlas Dipecat?
-
Jadwal Link Streaming Serie A Italia Pekan Ini 12-15 April 2025
Terkini
-
Korban Hanyut di Pantai Balekambang Malang Akhirnya Ditemukan
-
Sosok Bule Jerman yang Selamatkan Santri Terseret Ombak Pantai Balekambang
-
Wali Kota Malang Ingin Pindahkan 4 Sekolahan Ini dari Jalan Bandung
-
Naik Kelas Berkat KUR BRI: Perjuangan Suryani Membangun Ekonomi Keluarga
-
Warga Senang, Desa Wunut Bagikan THR dan Hadirkan Program Perlindungan Sosial