SuaraMalang.id - Dalam praktik keagamaan, wudhu merupakan salah satu ibadah penting yang dijalankan umat Islam sebagai langkah persiapan sebelum melaksanakan shalat.
Wudhu tidak hanya sebagai tindakan fisik membersihkan anggota tubuh, tetapi juga memiliki dimensi spiritual yang dalam, yaitu penyucian diri dari hadast kecil.
Dalam konteks ini, membaca doa sebelum dan sesudah wudhu menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari ibadah ini, memberikan kedalaman spiritual dan kesempurnaan dalam beribadah.
Doa Sebelum Wudhu, Memohon Kesucian Air
Sebelum memulai wudhu, umat Islam diajarkan untuk membaca doa, sebagai permohonan agar air yang digunakan menjadi sarana penyucian yang sah.
Doa ini dibaca dengan menadahkan tangan sejajar dengan wajah, mengingatkan pada pentingnya air sebagai elemen penyuci yang telah Allah tentukan. Berikut adalah doa yang dibaca:
اَلْحَمْدُ ِللهِ الَّذِي جَعَلَ اْلمَاءَ طَهُوْرًا
Al-hamdu lillahilladzi ja’alal-ma’a tahuran.
Artinya: "Segala puji bagi Allah yang telah menjadikan air suci dan menyucikan."
Baca Juga: Doa Saat Menghadapi Ujian CPNS
Doa Sesudah Wudhu, Memohon Keberkahan dan Kesucian
Setelah menyelesaikan wudhu, doa dibaca sebagai bentuk syukur dan permohonan agar diri ini dimasukkan ke dalam golongan orang-orang yang taubat dan suci.
Doa ini juga mengandung pengakuan atas keesaan Allah dan pengakuan Nabi Muhammad SAW sebagai utusan Allah. Doa yang dibaca adalah:
اَشْهَدُ اَنْ لاَّاِلَهَ اِلاَّاللهُ وَحْدَهُ لاَشَرِيْكَ لَهُ وَاَشْهَدُ اَنَّ مُحَمَّدًاعَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ. اَللّٰهُمَّ اجْعَلْنِىْ مِنَ التَّوَّابِيْنَ وَاجْعَلْنِىْ مِنَ الْمُتَطَهِّرِيْنَ، وَجْعَلْنِيْ مِنْ عِبَادِكَ الصَّالِحِيْنَ
Asyhadu allaa ilaaha illalloohu wahdahuu laa syariika lahu wa asyhadu anna muhammadan ‘abduhuuwa rosuuluhuu, alloohummaj’alnii minat tawwaabiina waj’alnii minal mutathohhiriina, waj’alnii min ‘ibadikash shaalihiina.
Artinya: "Aku bersaksi tidak ada Tuhan selain Allah Yang Maha Esa, tidak ada sekutu bagi-Nya, dan aku mengaku bahwa Nabi Muhammad itu adalah hamba dan utusan Allah. Ya Allah, jadikanlah aku dari golongan orang-orang yang bertaubat, dan jadikanlah aku dari golongan orang-orang yang suci serta jadikanlah aku dari golongan hamba-hamba-Mu yang saleh."
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Konsisten Dukung Asta Cita, BRI Dorong Pertumbuhan Inklusif lewat Penyaluran KUR
-
Akses Jalan Malang-Lumajang Ditutup Usai Erupsi Gunung Semeru, Ini Penjelasan Polisi
-
BRI Pimpin Sindikasi Rp5,2 Triliun untuk SSMS, Perkuat Dukungan pada Sektor Agribisnis Nasional
-
BRI Sabet Penghargaan ASRA 2025 untuk Laporan Keberlanjutan Terbaik
-
BRI Hadirkan RVM di KOPLING 2025 Lewat Program Yok Kita Gas