SuaraMalang.id - Pasca rekapitulasi suara Pemilu Legislatif (Pileg) Kota Batu, dinamika politik mulai memanas menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Batu 2024.
Berbagai partai politik mulai menyiapkan strategi dan mengusung nama-nama potensial yang akan bertarung dalam kontestasi politik mendatang.
Pilkada serentak tahun ini dijadwalkan berlangsung pada akhir November, dengan bursa nama calon pemimpin kota mulai bermunculan.
Beberapa nama yang diperkirakan akan bersaing ketat di antaranya adalah Heli Suyanto dari Partai Gerindra, dan mantan Wakil Wali Kota Batu Punjul Santoso dari PDI Perjuangan.
Baca Juga: Malang dan Batu Pimpin Capaian Nol Persen Kemiskinan Ekstrem di Jawa Timur*
Tak hanya itu, Didik Machmud dari Golkar, serta Krisdayanti dan Sujud Hariadi dari PDIP. Nama lain seperti Wiweko juga turut mencuat di kalangan politisi setempat.
Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan PDIP, yang keduanya berhasil meraih 20 persen atau 6 kursi di DPRD Kota Batu, berkesempatan untuk mengusung calon.
Nurochman, Ketua DPC PKB Kota Batu, dan Ludi Tanarto dari PKS, menjadi dua nama yang potensial diusung bersama.
Meski demikian, Nurochman menyatakan bahwa pihaknya masih fokus pada hasil Pileg dan persiapan Ad Hoc Pilkada sebelum menegaskan keikutsertaan.
Nurochman, yang diprediksi mendapatkan satu kursi di DPRD Kota Batu dengan perolehan 2.803 suara, mengungkapkan bahwa hasil Pileg merupakan momentum positif bagi PKB untuk menatap Pilkada mendatang.
Baca Juga: DPRD DKI Jakarta Usul Jabatan Wali Kota Dipilih Melalui Pilkada
PKB kini tengah mempersiapkan Pleno DPC untuk merekomendasikan nama-nama bakal calon wali kota, dengan pendekatan yang strategis dan pertimbangan matang.
Berita Terkait
-
Hasto Tertawa Usai Sidang Suap: Masih Belajar Jadi Terdakwa
-
Ada Tujuh Gugatan Hasil PSU di MK, KPU Berharap Permohonan Gugur pada Tahap Dismissal
-
Wahyu Setiawan: Ada Tanda Tangan Megawati di Sebagian Berkas PAW dari PDIP
-
Ganjar Pasang Badan! Hadiri Sidang Hasto, Beri Dukungan Moral di Tengah Kasus Suap PAW
-
Kicep, Hakim Semprot Kubu Hasto PDIP Gegara Habis-habisan Cecar Eks Pimpinan KPU: Jangan Dipotong!
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa