SuaraMalang.id - Pelawak tunggal atau yang sering dikenal sebagai komika, Soleh Solihun, baru saja memberikan komentarnya mengenai isu terbaru yang tengah hangat diperbincangkan netizen, yaitu mengenai rencana kuasa hukum pasangan yang melakukan sesi foto prewedding dan menjadi penyebab kebakaran di kawasan Gunung Bromo untuk melaporkan pihak pengelola kawasan tersebut.
Dalam sebuah cuitan di akun Twitter pribadinya, Soleh Solihun mengungkapkan reaksi terhadap kabar bahwa kuasa hukum pasangan tersebut berencana untuk melaporkan pengelola Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (BB TNBTS) atas dugaan kelalaian dalam mengawasi pengunjung, yang kemudian berujung pada kebakaran besar yang hingga saat ini masih terjadi.
Cuitan Soleh tampak singkat namun cukup mengejutkan, di mana ia hanya menulis berita tersebut disertai dengan emotikon tertawa terbahak-bahak, seolah memberikan sindiran terhadap langkah yang akan diambil oleh kuasa hukum pasangan tersebut.
“Pengacara yang foto prewed kebakaran di Bromo mau nuntut pengelola bromo atas tuduhan lalai gak mengawasi dan menjaga pengunjung (emotikon tertawa terbahak-bahak),” tulis Soleh Solihun pada Minggu, 17 September 2023.
Kuasa hukum pasangan tersebut, Hasmoko dan Mustadji, melalui akun Instagram @frix.id, mengungkapkan bahwa mereka menemukan adanya kelalaian dari pihak pengelola.
Mereka mencatat tidak adanya sistem keamanan yang memadai dan fasilitas umum yang seharusnya bisa mencegah kebakaran tersebut terjadi.
"Setelah kami investigasi, tentunya akan ada langkah-langkah hukum dari kami melaporkan pihak-pihak terkait," ujar Hasmoko pada Minggu yang sama.
Pihak kuasa hukum juga menyoroti kurangnya fasilitas pemadam kebakaran yang bisa digunakan untuk menanggulangi kejadian seperti ini.
Mereka menilai bahwa pengelola telah lalai dalam menyediakan fasilitas keamanan dan pemeliharaan yang memadai bagi pengunjung.
Baca Juga: Penampakan Kawasan Gunung Bromo yang Hangus Akibat Kebakaran
Kendati demikian, cuitan Soleh Solihun ini menjadi perhatian khusus netizen, mengingat ia menggunakan emotikon tertawa terbahak-bahak yang seolah menunjukkan bahwa ia menemukan humor dalam situasi ini.
Ini mengundang berbagai reaksi dari netizen, yang beberapa di antaranya juga mempertanyakan langkah hukum yang akan diambil oleh kuasa hukum pasangan tersebut. Hingga berita ini diturunkan, kebakaran di Bromo masih terjadi dan tim pemadam kebakaran terus berupaya memadamkan api.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Penampakan Kawasan Gunung Bromo yang Hangus Akibat Kebakaran
-
Pihak WO Pemicu Kebakaran Bromo 'Cuci Tangan': Seret Pengelola Bromo hingga Salahkan Angin
-
Semakin Panas! Bintang Emon Sentil Pasangan Prewedding yang Nuntut Pengelola Bromo Pasca Kebakaran
-
Perjuangan Berat Relawan Padamkan Api di Sekitar Kawasan Gunung Bromo
-
Pelaku Kebakaran Bromo Tuntut Balik Pengelola, Bintang Emon Geram: Kalo Mau Nyalahin, Angin Kek
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Kota Malang Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Saat Nataru 2026, Begini Skema Dishub
-
Pengamanan Wisata Malang Diperketat Jelang Nataru, Polisi Siaga di 183 Destinasi Favorit!
-
54 Napi Lapas Kelas I Malang Dapat Remisi Natal 2025, Tak Ada yang Langsung Bebas!
-
Arema FC vs Madura United Berakhir Dramatis, Duel Sengit di Kanjuruhan Gagal Beri Tiga Poin
-
Laga Arema FC vs Madura United, Stadion Kanjuruhan Dikawal Ketat 758 Personel Gabungan