SuaraMalang.id - Pemotor dan dua penumpangnya tertimpa dahan pohon saat melintas di Jalan Raden Panji Suroso, Kecamatan Blimbing, Kota Malang, Minggu (3/7/2022).
Saksi mata kejadian, Jhosua Nade Anggriawan menuturkan, pengendara motor yang membonceng dua orang itu tertimpa dahan pohon.
"Saat itu, di lokasi memang anginnya cukup kencang. Tiba-tiba dahan pohon itu tumbang dan menimpa pengendara motor yang melintas," ujarnya mengutip dari Timesindonesia.co.id jejaring Suara.com, Minggu (3/7/2022).
Diketahui, peristiwa itu menimpa sekeluarga, yakni bapak, ibu dan anak perempuan berusia 5 tahun.
Baca Juga: Suami di Malang Tikam Istri Gegara Ogah Cerai, Korban Menderita 9 Luka Tusukan
Warga sekitar bergegas menolong korban dan mengevakuasi ke tepi jalan.
"Bapaknya kena luka-luka, persisnya apa kurang tahu. Tadi ada ambulans datang. Motornya juga rusak sepertinya. Kalau ibu sama anaknya aman cuma syok (kaget)," ungkapnya.
Dari informasi yang diterima, bapak pengendara motor yang mengalami luka-luka bernama Sugeng Adi Prasetyo (51) warga Jalan Plaosan Barat, Blimbing, Kota Malang.
Korban mengalami dislokasi pada bagian tangan. Kekinian, korban telah mendapat penanganan medis di Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA).
Diduga penyebab dahan pohon tersebut tumbang, karena kondisinya telah kering dan keropos.
Baca Juga: Baim Wong Alami Kecelakaan Saat Cari Seorang Kakek di Malang
Alhasil, adanya angin kencang pun menumbangkan pohon setinggi 7 meter dengan diameter 30 sentimeter.
"Pohon itu sepertinya sudah mati. Dilihat dari daun yang sudah gak ada. Pasti dalamnya keropos dan patah," katanya.
Sedikit membutuhkan waktu cukup lama, akhirnya petugas DLH Kota Malang bersama BPBD Kota Malang pun melakukan evakuasi pohon yang tumbang tersebut.
Salah satu petugas BPBD Kota Malang juga membenarkan bahwa penyebab pohon tersebut tumbang karena sudah kering dan mati.
"Kami langsung assesment terkait kerusakan dan kerugian. Lalu kita evakuasi pohonnya. Kondisi pohon emang sudah kering, ditambah angin kencang. Sehingga, pohon tumbang ke tengah jalan," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Sederet Sumber Kekayaan Vicky Prasetyo, Tak Heran Berani Maju Calon Bupati Pemalang
-
Persiapan Matang, KPU Kota Malang Gelar Simulasi untuk Kelancaran Pilkada
-
Sultan Andara vs Crazy Rich Malang, Adab Raffi Ahmad ke Rumah Rp60 M Momo Geisha Jadi Omongan
-
Suami Momo Geisha Ternyata Bos Besar, Pantas Enteng Hadiahkan Lapangan Futsal Berstandar FIFA
-
Sukses Digelar! Workshop Suara.com dan UAJY di 3 Kota Diikuti 150 Lebih Digital Creator
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Seribuan Lebih Suami Istri di Kota Malang Cerai, Faktornya Paling Banyak Judi
-
Viral Video Perundungan Pendukung Salah Satu Paslon Pilwali Kota Batu
-
Nahas, SMK Muhammadiyah Malang Rugi Rp35 Juta Akibat Kebakaran
-
HIPMI Kota Batu Pecah Kongsi di Pilwali Kota Batu, Anggota ke Gumelar-Rudi
-
BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024