SuaraMalang.id - Sebuah video mengharukan yang memperlihatkan seorang pemuda bernyanyi dan memberikan bunga kepada sang ayah saat wisuda, viral di media sosial. Hal itu pun membuat seluruh peserta wisuda terharu dan menangis.
Video tersebut pertama kali diunggah oleh akun TikTok Rifanss, kemudian dibagikan ulang oleh akun instagram @infojember.
"Kasih sayang ibu sepanjang masa, tapi finta ayah tak lekang oleh waktu. Semoga kita semua masih diberikan kesempatan untuk membahagiakan orang tua," tulis keterangan dalam unggahan tersebut.
Dalam video terlihat seorang wisudawan menyanyikan sebuah lagu berjudul Ayah yang dipopulerkan oleh grup band Seventeen.
Ia tampak memegang buket bunga dan berjalan turun dari atas panggung. Rupanya, wisudawan tersebut bernyanyi untuk sang ayah.
Ia pun menghampiri sang ayah yang duduk di kursi roda. Tampak sang ayah memakai kacamata dan masker berwarna putih duduk di kursi roda yang didorong oleh seorang pria.
Sesampainya di depan sang ayah, wisudawan tersebut kemudian jongkok dan memeluk sang ayah. Sang ayah pun dengan erat memeluk pemuda tersebut.
Sontak saja, momen tersebut membuat para wisudawan dan tamu yang hadir menjadi terharu.
Bahkan, beberapa wisudawati yang duduk di samping mereka tampak tak kuasa menahan tangis.
Baca Juga: Viral! Mahasiswa Unsrat Beri Kertas Pesan Pungli di Kampus Saat Prosesi Wisuda
Unggahan tersebut pun mengundang beragam komentar dari warganet.
"siapa naruh bawang disini," komen inas***
"beruntungnya mereka yang mempunyai ayah yang baik dan mampu membimbing putra putrinya dengan benar," kata nabi***
"kesel deh lihat gini. *gerutu anak cengeng yang keliatan sangar," tulis perma***
"aaa kan jadi mewek, sehat selalu ya bapak," ujar tika***
"jadi ingat dulu pas aku wisuda, bapak habis kecelakaan, jadi hadir sambil bawa krek kaki ke wisudaanku. Jadi pusat perhatian segedung," kata diyyah***
Berita Terkait
-
Kasi Intel Kejari Bantah Aksi Sawer di Aula Kejari Lahat Pakai Uang Asli, Netizen: Sobekan Kertas Ngapain Direbutin?
-
Lagi Diwisuda, Mahasiswa Unsrat Ungkap Polemik Kampus Lewat Secarik Kertas di Depan Rektor, Publik: Nyalinya Mantap
-
Tes Kejiwaan, Polisi Usut Motif Maling HP yang Viral Gelayutan di Atas JPO Pasar Mayestik
-
Niat Baik Ingatkan Hati-hati saat Masukkan Nomor Pin ATM, Endingnya Malah Malu Sendiri
-
Ungkap Penghasilan saat Freelance Lebih Besar Dari UMR, Ocehan Warganet Ini sampai Jadi Trending Topic di Twitter
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
Terkini
-
Berpartisipasi dalam PRABU Expo 2025, BRI Perkuat Ekosistem Ekonomi Kerakyatan Modern
-
Polisi Periksa 3 Saksi Kasus Dugaan Perundungan Anak Perempuan di Kota Malang
-
Holding Ultra Mikro BRI Salurkan Rp632 Triliun untuk Perkuat Ekonomi Kerakyatan
-
Kapan Operasi Zebra Semeru 2025? Ini Penjelasan Polres Malang
-
BRI Cetak Pertumbuhan Positif Berkat Fokus pada Pemberdayaan UMKM