SuaraMalang.id - Densus 88 Antiteror Mabes Polri mengamankan terduga teroris di salah satu indekos di Kota Malang, Jawa Timur, Senin (23/5/2022). Persisnya di Jalan Dinoyo Permai Timur Kavling 2 Nomor 7, Lowokwaru.
Seperti diwartakan Timesindonesia.co.id, Selasa (24/5/2022) siang, kondisi indekos tersebut terpantau sepi. Terdapat sejumlah motor terparkir dengan pintu pagar tertutup rapat.
Ketua RW 06 bernama Makky Kriswanto mengatakan, sekitar pukul 13.00 WIB kemarin sempat dihubungi oleh warga untuk datang ke lokasi penangkapan terduga teroris.
"Setelah saya di sana (lokasi penangkapan) sudah banyak polisi di pintu-pintu dan gang yang dijaga. Saya izin ke pak polisi kalau saya RW-nya, lalu diarahkan ke rumahnya," ujar Makky, Selasa (24/5/2022).
Setelah itu, akhirnya Makky pun ikut dalam penggeledahan berbagai barang yang dimiliki oleh terduga teroris tersebut. Akan tetapi, saat Makky menyaksikan penggeledahan, terduga teroris sudah tidak berada di lokasi tersebut.
"Pemilik kamar (terduga teroris) gak ada saat saya disana. Yang ditangkap sudah dibawa. Saya kemarin sempat tanya katanya sudah pak sudah dibawa (terduga teroris)," ungkapnya.
Dari informasi yang berhasil didapat, kemungkinan terduga teroris tersebut merupakan mahasiswa di salah satu perguruan tinggi ternama di Kota Malang.
Meski belum diketahui secara detail, kemungkinan terduga teroris bukan berasal dari Kota Malang.
Indekos yang memiliki tiga lantai tersebut, merupakan indekos khusus untuk pria. Setidaknya jika dalam hitungan kasar, ada sekitar 40 kamar di tiga lantai tersebut.
Baca Juga: Tingkat Toleransi Mahasiswa Universitas Brawijaya Berada di Level Sedang
"Rata-rata disitu yang kos mahasiswa. Tapi kalau ada yang kerja mau kos juga bisa," katanya.
Setelah penggeledahan selama satu jam lamanya, Makky pun sempat dibawa ke Polresta Malang Kota oleh tim Mabes Polri guna melakukan tandatangan berita acara penggeledahan.
"Jam dua siang selesai itu (penggeledahan). Terus saya ke Polresta untuk menyaksikan barang-barang yang digeledah dan saya hanya tandatangan berita acara barang bukti saja," tuturnya.
Terpisah, Kasatreskrim Polresta Malang Kota, AKP Bayu Febriyanto Prayoga membenarkan atas penangkapan terduga teroris tersebut.
Akan tetapi, Polresta Malang Kota dalam hal ini hanya menerima informasi dari Densus 88 Mabes Polri bahwa ada penangkapan terduga teroris terjadi di Kota Malang. "Itu yang nangkap Mabes. Kita hanya diinfokan saja. Kami sifatnya pemberitahuan saja bahwa ada penangkapan (terduga teroris) dan saya ketemu tim mereka, itu saja," tandasnya.
Berita Terkait
-
Ungkap Pola Kejahatan Pemerintah ke Warga Wadas, Asfinawati: Terduga Teroris Saja Tak Dimatikan Listriknya
-
Terduga Teroris Pendukung ISIS Serahkan Diri, Ini Keterlibatannya
-
Menyerah! Terduga Teroris Jaringan ISIS di Poso Datangi Kantor Polisi
-
Densus 88 Sita Senapan hingga Panah dari 24 Terduga Teroris MIT dan ISIS
-
Densus 88 Antiteror Tangkap Terduga Teroris Jaringan Jamaah Islamiyah di Bandung
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Presiden Prabowo Bagi-bagi Kaos Sepanjang Jalan Menuju SMA Taruna Nusantara Malang
-
7 Fakta Pembunuhan Wanita Open BO di Malang, Pelaku Minta Maaf Sebelum Korban Tewas!
-
Gunung Semeru Erupsi 4 Kali, Status Siaga dan Ancaman Awan Panas Mengintai!
-
Arema FC vs Persik Kediri Jadi Laga Penentuan, Marcos Santos: Harus Menang!
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!