SuaraMalang.id - Kematian mahasiswa kedokteran Universitas Brawijaya (UB) Bagus Prasetya terselip kisah tragis bermotif asmara. Tersangka pembunuhan diketahui berinisial ZI yang tidak lain ayah tiri dari pacar Bagus.
ZI selama ini ternyata memiliki rasa ke anak tirinya tersebut, namun dipendamnya rapat-rapat. Nahas, rasa cemburunya memunjak saat mendengar rencana Bagus untuk menikahi sang kekasih.
Fakta lain terungkap berdasar penuturan saksi yang dihadirkan penyidik Polda Jatim. Dijelaskan bahwa ZI ingin menikahi anak tirinya.
“Pernah menyatakan pada saksi bahwa tersangka pingin menikahi putri tirinya sekitar tiga bulan yang lalu. Tapi oleh saksi dilarang,” ujar Kasubdit III Jatanras Polda Jatim, AKBP Lintar Mahardono, mengutip dari Beritajatim.com.
Berdasar keterangan saksi, lanjut dia, juga terungkap bahwa kekasih Bagus tidak pernah mencintai tersangka ZI.
Istri tersangka juga tak pernah curiga, lantaran tidak pernah melakukan perbuatan yang tak senonoh kepada anak tirinya.
“Hanya sebatas ngefans dan menyukai, tapi tak pernah berbuat yang aneh-aneh,” ujar Lintar.
Dijelaskan Lintar, selain motif asmara, tersangka juga menghabisi korban lantaran persoalan ekonomi. Diduga, tersangka saat ini dalam keadaan ekonomi yang tidak baik. Hal itu tak biasa dihadapi tersangka, karena tersangka sebelumnya merupakan orang dalam keadaan ekonomi mampu.
“Pekerjaan tersangka ini tidak jelas, perubahan ekonomi. Dulu orang mampu, sekarang tidak mampu,” ujarnya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- RESMI! PSSI Tolak Pemain Keturunan ini Bela Timnas Indonesia di Ronde 4
- 5 Sepatu Adidas Terbaik 2025: Ikonik, Wajib Dimiliki
- 41 Kode Redeem FF Max Terbaru 22 Juli: Klaim Skin Evo dan Bundle Squid Game
- Rp6 Juta Dapat Motor BeAT Bekas Tahun Berapa? Ini Rekomendasinya!
- 47 Kode Redeem FF Terbaru 22 Juli: Ada Skin SG, Reward Squid Game, dan Diamond
Pilihan
-
Ekslusif: Melihat dari Dekat Aksi Mohamed Salah dkk di Kai Tak Stadium Hong Kong
-
4 Rekomendasi Mobil Bekas 20 Jutaan, Aura Jadul dengan Kegagahan di Jalanan
-
Terseret Dugaan Ijazah Palsu Jokowi, Kepala SMAN 6 Solo: Saya Paling Lama Diperiksa
-
Celah Kalahkan Thailand Tipis, Gerald Vanenburg Siapkan Senjata Rahasia
-
Perang Thailand-Kamboja: Operasi F-16 Picu Evakuasi, Ada Warga Sipil Dilaporkan Tewas
Terkini
-
Setelah Ikut Pelatihan BRI, Usaha UMKM Kuliner Kurma Ini Makin Melejit
-
Surat Kepala Desa Minta Warga Hindari "Sound Horeg" Dan Minta Ngungsi
-
BRI Kucurkan Dana Segar Rp83,88 Triliun untuk UMKM: Sektor Ini Jadi Prioritas!
-
Doa Memohon Pasangan yang Baik Hati dan Tidak Sombong Dalam Agama Islam
-
BRI Rayakan Hari Anak Nasional 2025 dengan Edukasi Pertanian di Garut