SuaraMalang.id - Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Pasuruan menyelisik Plaza Bangil dan Untung Suropati. Aset milik Pemkab Pasuruan itu diduga mengakibatkan kerugian capai Rp 37 miliar.
Kasi Intel Kejari Kabupaten Pasuruan, Jemmy Sandra membenarkan pihak menelusuri aset pemkab yang diduga dikelola oleh Paguyupan Plaza Bangil.
“Masih kita pelajari, jika ada indikasi kerugian negara tentunya akan kita lanjutkan ke tahap berikutnya,” ujar Jemmy mengutip Beritajatim.com, Selasa (5/4/2022).
Sementara, Kadis Diperindag Pemkab Pasuruan Diano Vela Fery membenarkan penyelidikan kasus yang dilakukan Kejari Kabupaten Pasuruan. Plaza Bangil lama dan Plaza Untung Suropati dibangun di atas aset lahan milik Pemkab Pasuruan.
Baca Juga: Kemacetan Sempat Mengular di Jalan Pantura Pasuruan Gegara Banjir
“Kedua plaza itu yakni Plaza Bangil dan Plaza Untung Suropati berdiri di atas tanah milik Pemkab Pasuruan. Luas tanahnya sendiri untuk Plaza Bangil luas 11.150 H2 sedangkan Plaza Untung Suropati dibangun diatas lahan 15.615 H2,” ujarnya.
Pihaknya mengakui, kesulitan menarik retribusi sewa ruko kepada penyewa. Dikarenakan penyewa ruko tidak mau membayar sewa retribusi.
“Penyewa tidak mau bayar retribusi uang sewa. Berdalih sudah memiliki bukti kepemilikan,” ungkapnya.
Namun, Disperindag Kabupaten Pasuruan tetap berusaha semaksimal mungkin dengan terus melayangkan tagihan kepada para penyewa. Selain itu, pihaknya juga melakukan pendekatan persuasif kepada para penyewa ruko.
Dengan harapan mereka mau membayar haknya sebagai penyewa.
Baca Juga: Pria Pasuruan Curi Kotak Amal, Ngakunya Buat Biaya Berobat Istrinya yang Kena Kanker
“Kita tidak melakukan pembiaran aset. Tapi kita berusaha semaksimal mungkin untuk melakukan penagihan,” tegasnya.
Pihaknya juga koordinasi dengan Kejari terkait persoalan ini.
“Semua dokumen-dokumen sudah kita serahkan ke Kejari. Dengan harapkan aset daerah bisa dikelola dan hasilnya bisa menambah PAD Kabupaten Pasuruan,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
Mengintip Keindahan Gunung Tanggung: Solusi Hiking Kalau Minim Libur!
-
Pilu, Kisah Lansia di Pasuruan Tak Bisa menggauli Istri Barunya Gegara Testis Hilang
-
Suaminya Viral Setelah Ditangkap Karena Curi Susu Anak, Istri : Sebenarnya Sih Malu
-
Beri Kode Keliling Jatim, Cak Imin Disentil Mampir ke Kota Pasuruan?
-
Viral Pria di Pasuruan Dikunci di Dalam Minimarket, Kok Bisa?
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
Terkini
-
Lampu Mobil Bikin Silau Mata, Selebgram Kota Malang Kena Tilang
-
Trauma PSS Sleman, Arema FC Pantang Remehkan Madura United
-
Polisi Buru Pencuri Ban Serep di Klojen, Imbau Warga Pasang Pengaman Tambahan
-
Joel Cornelli Ramu Strategi Khusus, Arema FC Matangkan Persiapan di Kaki Gunung Semeru
-
Miris! Jembatan Pasar Gadang Jadi Lautan Sampah, DLH Malang Kewalahan?