SuaraMalang.id - Atap aula Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Jember, Jawa Timur, ambruk. Peristiwa tersebut imbas hujan deras yang mengguyur kawasan setempat.
Kepala Disnaker Jember Bambang Rudianto mengatakan, tidak ada korban jiwa akibat peristiwa ambruknya atap aula tersebut.
"Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut karena ambruknya atap aula yang biasa digunakan pertemuan itu terjadi pada Ahad (27/3) malam, sehingga hanya beberapa barang yang berada di aula rusak," kata dia mengutip dari Antara, Senin (28/3/2022).
Menurutnya, aula tersebut digunakan untuk kegiatan pertemuan dan pelatihan, sehingga beberapa barang yang ada di aula tersebut rusak karena tertimpa reruntuhan bangunan.
Baca Juga: Hati-hati! Puluhan Rumah Warga Dusun Rayap Jember Ini Rawan Longsor
Beberapa barang yang rusak seperti seperangkat sound system, meja dan kursi, podium, mesin pengolah kopi (roasting) dan AC.
"Di aula terdapat empat mesin pengolah kopi hasil karya disabilitas. Dua berhasil diselamatkan, namun sisanya kemungkinan rusak karena tertimpa reruntuhan bangunan," tuturnya.
Ia mengatakan pihaknya masih belum menghitung total kerugian akibat ambruknya atap aula tersebut karena masih melakukan pembersihan puing-puing bangunan aula itu.
"Penyebab ambruknya atap bangunan aula diduga karena salah satu sisi pondasi bangunan tergerus arus sungai. Ada sungai di belakang aula itu, sehingga perlu dibuatkan plengsengan untuk penahan bangunan," katanya.
Bambang mengatakan biasanya penjaga malam istirahat di sekitar aula, namun saat kejadian itu mereka pindah ke ruangan dekat mushala karena sempat mendengar suara tanda-tanda akan terjadi sesuatu pada bangunan aula tersebut.
Baca Juga: Petualangan Pencuri Barang Elektronik di Jember Ini Berakhir, Ini Tampang Pelakunya
Sementara Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jember Heru Widagdo mengatakan hujan dengan intensitas sedang hingga lebat mengakibatkan meningkatnya debit air di saluran irigasi lokasi belakang aula Disnaker Jember yang menyebabkan bangunan tersebut ambruk.
- 1
- 2
Berita Terkait
Terpopuler
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- 7 Sunscreen Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Kulit Berminyak
- Kritik Suporter PSS ke Manajeman Viral, Bupati Sleman: Ya Harus segera Berbenah
Pilihan
-
Profil Pemilik Rupiah Cepat, Pinjol Viral yang Disorot Publik Ternyata Dikuasai Asing
-
5 HP Murah Rp2 Jutaan Layar AMOLED: RAM Besar, Kamera Resolusi Tinggi
-
Mau Wajah Glowing? Inilah Urutan Menggunakan Skincare Malam yang Tepat
-
7 Brand Skincare Korea Terbaik, Auto Bikin Kulit Mulus Harga Mulai Rp19 Ribu
-
3 Rekomendasi HP Samsung Rp 3 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Mei 2025, Performa Handal Memori Lega
Terkini
-
Nongkrong Bareng Berujung Maut, Pria di Malang Tewas Ditikam Teman Sendiri
-
BRI Lewat BRILiaN Dorong UMKM Hargobinangun Yogyakarta Jadi Motor Ekonomi Desa
-
BRImo FSTVL 2024 Jadi Ajang Apresiasi pada Nasabah, Sekaligus Wujudkan Inklusi Keuangan
-
BRI Mengedepankan Prinsip Pertumbuhan yang Selektif untuk Menjaga Kualitas Kredit Berkelanjutan
-
Kecelakaan di Bromo: Jip Masuk Jurang, Wisatawan Asal Korea Selatan Jadi Korban