SuaraMalang.id - Warga Desa Bajangan Kecamatan Gondangwetan Kabupaten Pasuruan Jawa Timur digemparkan penemuan sesosok mayat pria yang kondisinya sudah membusuk.
Mayat pria tersebut ditemukan Minggu (06/03/2022) di pinggir Sungai Desa Bajangan. Kondisi mayat sudah menghitam dan membusuk sementara bagian kepalanya tingga tengkorak.
Seperti dikatakan Kapolsek Keboncandi AKP Eko Agus. Ia mengungkapkan jika mayat pria tersebut awalnya ditemukan oleh seorang warga yang sedang mencari rongsokan di pinggir Jalan Raya Warungdowo Timur.
Mayat ditemukan pagi hari sekitar pukul 07.00 WIB. Saksi mata saat itu tengah mencari rongsokan. Tiba-tiba saja Ia mencium bau busuk dan setelah dicari ternyata ada mayat tersebut.
Baca Juga: Cium Aroma Tak Sedap, Warga Tasikmalaya Syok Temukan Ini di Rumah Kontrakan
"Mayat yang ditemukan adalah laki-laki berumur sekitar 50 tahun, pakai jaket warna biru, kaos polo hitam, dan celana pendek warna hitam," kata Agus seperti dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Senin (07/03/2022).
Agus menambahkan jika kondisi mayat laki-laki paruh baya ini diperkirakan sudah membusuk selama sekitar satu mingguan. Kulitnya menghitam, dagingnya telah habis membusuk hanya tersisa tulang belulang.
"Kondisi jasad rusak. Kira-kira sudah semingguan membusuk. Sidik jari rusak dan tidak bisa diidentifikasi," katanya menambahkan.
Selain kesulitan untuk mengidentifikasi identitas korban, pihak kepolisian juga belum bisa memastikan penyebab kematian jasad pria tersebut.
"Kita bawa ke rs porong untuk dilakulan otopsi. Kita harus pastikan dulu penyebab kematian. Apakah disebabkan tindak kekerasan atau keracunan dan lain sebagainya," katanya menegaskan.
Berita Terkait
-
Cium Aroma Tak Sedap, Warga Tasikmalaya Syok Temukan Ini di Rumah Kontrakan
-
Beredar Kabar, Bus yang Hangus Terbakar di Tol Pandaan Akibat Penumpang Mengecas Powerbank, Polisi: Dalam Penyelidikan
-
Update Kasus Penemuan Mayat Perempuan Bertato di Arcamanik Bandung: Polisi Tangkap Dua Orang Pria
-
Begini Penampakan Bus Terbakar yang Macetkan Tol Pandaan-Purwosari Pasuruan Arah Malang Pagi Ini
-
Berteduh di Bawah Pohon saat Angin Kencang, Seorang Warga Pasuruan Tewas
Tag
Terpopuler
- Selamat Tinggal, Kabar Tak Sedap dari Elkan Baggott
- 1 Detik Jay Idzes Gabung Sassuolo Langsung Bikin Rekor Gila!
- Andre Rosiade Mau Bareskrim Periksa Shin Tae-yong Buntut Tuduhan Pratama Arhan Pemain Titipan
- 5 Rekomendasi Mobil Bekas Keluarga dengan Sensasi Alphard: Mulai Rp50 Juta, Bikin Naik Kelas
- Penantang Kawasaki KLX dari Suzuki Versi Jalanan, Fitur Canggih Harga Melongo
Pilihan
-
Sejarah Nama Kompetisi Liga Indonesia: Dari Perserikatan Kini Super League
-
Dear Pak Prabowo: Penerimaan Loyo Utang Kian Jumbo
-
Eks Petinggi AFF Kritik Strategi Erick Thohir, Naturalisasi Jadi Bom Waktu untuk Timnas Indonesia
-
Siapa Liam Oetoehganal? Calon Penerus Thom Haye Berstatus Juara Liga Belgia
-
Heboh Nasi Kotak Piala Presiden 2025, Netizen Bandingkan Isi Menu MBG ke Jurnalis Inggris
Terkini
-
Gunung Semeru Erupsi 4 Kali Hari Ini! Warga Diminta Jauhi Area Ini
-
Waspada! Gunung Semeru Erupsi Empat Kali, Warga Diminta Jauhi Kawasan Rawan Bencana
-
BRI Catat Green Financing Rp89,9 Triliun, Bukti Komitmen pada Pembangunan Berkelanjutan
-
Layanan AgenBRILink dari BRI Kini Makin Lengkap dan Aman
-
Camilan Premium Casa Grata Sukses Tembus Pasar Dunia Lewat Pembinaan BRI