SuaraMalang.id - Sesosok bayi ditemukan warga Kelurahan Balearjosari Kecamatan Blimbing Kota Malang, Minggu (6/3/2022).
Warga sekitar sekaligus penemu bayi Puspa (22) menemukan bayi itu di teras rumahnya di Kelurahan Balearjosari Kecamatan Blimbing Kota Malang.
"Awalnya saya dengar suara tangisan bayi, tapi cukup pelan," ujar dia, Minggu (6/3/2022).
Dia pun penasaran dengan sumber suara tangisan itu. Puspa beranjak dari dapur untuk membikinkan susu anaknya yang berumur satu tahun, ke depan rumahnya sekitar pukul 03.30 pagi tadi.
Tak dinyana, ternyata ada bayi tidak mengenakan busana dan masih terdapat darah di beberapa bagian tubuhnya tergeletak.
"Setelah itu (menemukan bayi), saya masukin ke rumah. Soalnya kedinginan kan. Akhirnya saya beri selimut bayi. Kebetulan kan saya juga masih balita jadi kasihan melihatnya," tutur dia.
Setelah membersihkan dan memandikan bayi malang itu, Puspa langsung memberi informasi ke warga lainnya.
Sekira pukul 08.00 pagi tadi, seorang bidan bernama Oki Rahayu langsung ke kediaman Puspa. Dia mengecek kondisi bayi berjenis kelamin laki-laki itu.
"Dan di tubuh bayi itu, masih ada sisa-sisa darah beserta lemak yang mulai mengering," ujarnya.
Baca Juga: 48 Penumpang Bus Terbakar di Tol Pandaan Arah ke Malang Dievakuasi, Semua Selamat
Dia memperkirakan bayi itu masih beberapa jam dilahirkan lalu dibuang orang tuanya.
"Dari perkiraan usia dan kondisinya, bayi tersebut beberapa jam dilahirkan," tutur dia.
Setelah dilakukan pemeriksaan, bayi itu diserahkan ke salah satu warga yang dipercaya merawat bayi itu sementara. Adalah Nurul Muafidah yang sementara merawat bayi itu.
Nurul mengatakan, bayi tersebut tidak rewel saat dirawatnya. Bayi itu hanya menangis pelan beberapa kali dan cenderung diam.
"Enggak ada kesulitan, karena anaknya diam. Saya mandikan dan saya bersihkan karena masih ada sisa-sisa darah dan lemaknya. Bayi itu cukup nangis kecil saja," tutupnya.
Terpisah, Kapolsek Blimbing , Kompol Yanuar Rizal Ardianto mengatakan, bayi itu kini dirawat di RSSA Kota Malang.
Berita Terkait
-
48 Penumpang Bus Terbakar di Tol Pandaan Arah ke Malang Dievakuasi, Semua Selamat
-
Viral Video Tol Arah Malang KM 60/400 Dikabarkan Lumpuh Total Gara-gara Bus Terbakar, Warganet Fokus Ulah Emak-emak
-
Kemarin Ramai Kemenangan Arema FC, Kades di Jember Tersangka Pupuk Ilegal Sampai Pasangan Selingkuh Diarak Warga
-
Viral Warga Gondanglegi Malang Mengarak Pasangan Selingkuh, Warganet: Gerebek Rasa Pawai
-
Istri Ingin Lanjutkan Wasiat Hero Tito, Bangun Sasana Tinju di Rumah
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
BRI Gelar Consumer Expo 2025 di Surabaya: Solusi Finansial Terintegrasi untuk Gaya Hidupmu!
-
Rebutan DANA Kaget, Khusus Warga Malang, Siapa Cepat Dia Dapat
-
Lewat AgenBRILink, BRI Hadirkan Layanan Inklusi Keuangan di 66 Ribu Desa
-
Akad Massal KPR FLPP: BRI Tegaskan Komitmen Dukung Program Nasional 3 Juta Rumah
-
Malam Minggu Makin Ceria, Dapatkan Tambahan Tabungan Dadakan Lewat DANA Kaget