SuaraMalang.id - Ribut-ribut viral seorang pria yang mengaku positif terpapar Covid-19 namun masih keluyuran berwisata di Kota Malang, ternyata polisi sudah mengantongi identitasnya.
Hal ini disampaikan Kapolresta Malang Kota AKBP Budi Hermanto. Melalui Kasi Humas Polresta Malang Kota Ipda Eko Novianto, Ia mengatakan identitas pemilik akun tersebut atas nama Reza Fahd Adrian.
"Dengan beredarnya postingan yang memicu kontroversi tersebut, pihak Polresta Malang Kota dengan cepat melakukan penyelidikan dengan melakukan pemantauan digital dan telah mengantongi identitas pemilik akun yang bersangkutan," ujarnya, Senin (07/02/2022).
Eko menambahkan, sudah mengirim surat undangan kepada pemilik akun untuk memberikan klarifikasi terkait unggahan di media sosial yang menuai kecaman itu.
"Polresta Malang Kota pada hari Senin (7/2/2022) telah mengirimkan surat undangan kepada pemilik akun tersebut guna melakukan klarifikasi di Polresta Malang Kota terkait postingannya," tutupnya.
Sebelumnya, akun Facebook Reza Fahd Adrian pada 27 Januari 2022, menyatakan bahwa dirinya batal untuk berlibur ke Bali karena dinyatakan terpapar COVID-19 usai menjalani tes usap pada saat akan melakukan penyeberangan ke wilayah Bali.
Setelah hasil tes usap dinyatakan terkonfirmasi positif COVID-19, pemilik akun tersebut kemudian tidak melakukan langkah penanganan berupa isolasi mandiri, melainkan memilih untuk berwisata di wilayah Kota Malang dan Kota Batu di Jawa Timur.
Dalam unggahan tersebut, pemilik akun Reza Fahd Adrian menyertakan foto pada saat berada di salah satu toko ritel modern yang ada di wilayah Kota Malang. Pada saat berada di salah satu toko ritel modern itu, ia mengaku masih terpapar virus Corona.
Bahkan, dalam akun tersebut ia juga menjelaskan sejumlah gejala yang dirasakan akibat terpapar virus Corona varian Omicron. Ia juga menyatakan bahwa sebelumnya pernah terpapar virus Corona varian Delta.
Baca Juga: Healing Jadi Mudah, 5 Alasan Mahasiswa Harus Memilih Kuliah di Malang
Kontributor : Bob Bimantara Leander
Berita Terkait
-
Sultan Andara vs Crazy Rich Malang, Adab Raffi Ahmad ke Rumah Rp60 M Momo Geisha Jadi Omongan
-
Suami Momo Geisha Ternyata Bos Besar, Pantas Enteng Hadiahkan Lapangan Futsal Berstandar FIFA
-
Sukses Digelar! Workshop Suara.com dan UAJY di 3 Kota Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Sosok Bejo Sandy: Melestarikan Rinding Malang sebagai Warisan Seni dan Budaya
-
Saatnya Staycation dengan Keluarga, Swiss-Belinn Malang Cuma 5 Menit dari Malang Town Square dan Transmart MX Mall
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Prediksi Mantan Pemain Arema: Jepang Menang Tipis 2-0 Lawan Indonesia di GBK
-
Dramatis! Arema Putri Menang Tipis 1-0 di Laga Perdana ASBWI Cup 2024
-
Arema FC vs Madura United, Jadwal Lengkap Singo Edan di BRI Liga 1 Pekan 11
-
Cedera Lutut, Nastasia Suci Absen Bela Arema Putri di ASBWI Cup 2024
-
Revolusi Taktik! Arema FC Uji Formasi 3 Bek, Incar Agresivitas Sayap