SuaraMalang.id - Sejumlah 37 siswa dan guru MAN 2 Kota Malang yang terpapar Covid-19 kondisinya telah berangsur pulih setelah menjalani isolasi.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Malang, Husnul Muarif mengatakan, puluhan murid dan guru MAN 2 Kota Malang mayoritas sudah sembuh. Hanya beberapa siswa yang masih menunjukan gejala.
Jika masih bergejala, maka masa isolasi ditambah tiga hari hingga gejalanya benar-benar hilang dan dinyatakan sembuh.
"Laporan belum update. Tapi laporannya ada yang bergejala seperti serik di tenggorokan itu keluhanya. Ya kira-kira kurang dari 5 persen (yang bergejala). Nanti dikasih obat untuk meringankan gejala, kemudian tiga hari bebas gejala sudah selesai isolasi atau sembuh," papar Husnul mengutip dari Beritajatim.com, Jumat (28/1/2022).
Baca Juga: Pelaku Spesialis Pencurian Kotak Amal Diringkus Polsek Turen Malang
“Berdasarkan masa isolasi hari ini kalau tidak besok yang tidak bergelaja sudah selesai masa isolasi. Sedangkan untuk yang masih bergejala seperti batuk dan lain-lain itu ditambah tiga hari bebas gejala,” sambungnya.
Dinkes Kota Malang mengaku sejauh ini kasus di sekolah masih dilaporkan klaster MAN 2 Kota Malang dan seorang siswa di MIN 1 Kota Malang. Selama masa Pembelajaran Tatap Muka (PTM) setiap sekolah diminta untuk selalu disiplin menerapkan Protokol Kesehatan pencegahan Covid-19.
“Masih belum ada laporan (kasus Covid-19 di sekolah lain. Sementara MAN 2 Kota Malang (37 siswa dan guru) sama MIN 1 Kota Malang (1 siswa),” tandasnya.
Berita Terkait
-
Usai Bandung dan Garut, Giliran Dokter di Malang Diduga Lakukan Pelecehan di Rumah Sakit
-
Penjualan Karpet di Pasar Gembrong Merosot 50 Persen, Pedagang Jerit: saat Covid-19 Malah Mendingan!
-
Picu 'Bencana' di Malang, Ini Aturan Penerbangan Balon Udara dan Sanksi Bagi yang Melanggar
-
7 Tempat Wisata di Malang, Liburan Seru Sambil Menikmati Udara Sejuk
-
Liburan Anti Bosan di Malang Skyland: Panduan Lengkap Harga Tiket dan Aktivitas
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa