SuaraMalang.id - Seorang peserta didik atau siswa MAN 2 Kota Malang terkonfirmasi positif Covid-19. Pihak sekolah memutuskan untuk menggelar pembelajaran secara daring (online).
Berdasar Surat Edaran Nomor B-061/Ma.13.25.02/HM.01/01/2022 yang ditandatangani oleh Kepala MAN 2 Kota Malang, Mohammad Husnan, menyatakan berdasarkan hasil koordinasi pimpinan MAN 2 Kota Malang dengan Dinas Kesehatan Kota Malang, Kemenag Kota Malang, Puskesmas Arjuno, Satgas Covid-19 Madrasah dan Pengurus Ma'had Al Qalam, diputuskan kegiatan pembelajaran akan dilakukan secara daring.
"Daring (online) mulai tanggal 18 Januari 2022 sampai batas waktu yang belum bisa ditentukan dengan mencermati perkembangan yang ada yang akan disampaikan melalui edaran lebih lanjut," seperti diberitakan Timesindonesia.co.id --media jejaring Suara.com, Senin (17/1/2022).
Siswa bersangkutan diketahui terpapar Covid-19 pada Jumat (14/1/2022) dan telah melakukan isolasi mandiri sejak merasakan gejala sakit pada Selasa (11/1/2022). Namun, pada 10 Januari 2022, siswa yang bersangkutan masih mengikuti pembelajaran tatap muka.
Baca Juga: Satu Siswa Positif COVID-19, PTM di SMAN 4 Gambir Tetap Lanjut
Sementara itu, peserta didik yang tinggal di Ma'had Al Qalam akan mengikuti kegiatan pembelajaran daring dari Ma'had dalam pantauan dan bimbingan langsung oleh pengasuh Ma'had.
MAN 2 Kota Malang menyatakan telah menerapkan protokol kesehatan (prokes) Covid-19 sangat ketat dan telah berkoordinasi langsung dengan Dinkes Kota Malang dan Puskesmas Arjuno Kota Malang.
"Wali siswa diharapkan ikut bersama-sama memantau prokes bagi putra putrinya selama di rumah dengan ketat dalam proses pembelajaran daring," pinta pihak sekolah.
MAN 2 Kota Malang akan mengadakan pertemuan dengan para wali siswa pada Selasa, 18 Januari 2022 secara daring. Menyikapi adanya salah satu siswa yang terkonfirmasi positif Covid-19 tersebut.
Berita Terkait
-
Langkah Cepat Cek NISN untuk PIP: Panduan Anti Gagal Terbaru April 2025
-
Gagasan Pendidikan Ki Hajar Dewantara, Perlunya Akses Pendidikan Merata
-
Siswa Sebagai Changemakers: Tak Cuma Kejar Nilai Bagus, Tapi Juga Agen Perubahan Sosial
-
Telkom Kenalkan Teknologi AI Baru untuk Tingkatkan Kualitas Pendidikan Indonesia
-
Ki Hajar Dewantara dan Tantangan Literasi Gen Z: Sebuah Refleksi Kritis
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa