SuaraMalang.id - Satu kasus Covid-19 ditemukan di MAN 2 Malang. Salah satu siswa di sekolah tersebut diketahui terpapar Covid-19 sejak Jumat (14/1/2022).
Hal ini pun membuat MAN 2 Malang memutuskan kebijakan untuk sekolah secara daring per tanggal 18 Januari 2022.
Namun ditemukannya pelajar Covid-19 ini tidak membuat Wali Kota Malang Sutiaji untuk memutuskan pembelajaran daring di seluruh sekolah Kota Malang.
"Kita nggak usah ada nanti terus menerus kalau satu (ditemukan Covid-19) tutup kapan ekonomi kita bergerak. Harus ada keberanian dengan catatan tidak boleh abai protokol kesehatan," katanya di Balai Kota Malang, Selasa (18/1/2022).
Sutiaji pun menjelaskan dengan ditemukannya satu siswa terpapar Covid-19 itu, pihaknya langsung melakukan tracing ke seluruh guru dan siswa MAN 2 Malang.
"Di sanakan boarding school jadi lebih mudah karena yaang kena itu adalah siswa, nah terus langsung isolasi mandiri dan yang lainnya sudah ditracing. Hari ini dilakukan tracing lagi seluruh guru seluruh siswa sudah dilakukan tracing sekarang," ujar dia.
Hasil tracing sendiri hingga saat ini belum keluar. Total guru dan siswa yang dilakukan tes swab sendiri mencapai sekitar 600 orang.
"Hasilnya belum tahu. Seluruhnya ada hampir 600-an yang sudah diswab," katanya.
Sebelumnya diberitakan, setelah ditemukan satu siswa positif Covid-19, pihak MAN 2 Malang langsung menggelar pembelajaran secara daring.
Baca Juga: Mau Beli STMJ, Keluarga di Malang Ini Justru Pergoki Ayah Sama Perempuan Lain
Berdasar Surat Edaran Nomor B-061/Ma.13.25.02/HM.01/01/2022 yang ditandatangani oleh Kepala MAN 2 Kota Malang, Mohammad Husnan, menyatakan berdasarkan hasil koordinasi pimpinan MAN 2 Kota Malang dengan Dinas Kesehatan Kota Malang, Kemenag Kota Malang, Puskesmas Arjuno, Satgas Covid-19 Madrasah dan Pengurus Ma'had Al Qalam, diputuskan kegiatan pembelajaran akan dilakukan secara daring.
Kontributor : Bob Bimantara Leander
Berita Terkait
-
Mau Beli STMJ, Keluarga di Malang Ini Justru Pergoki Ayah Sama Perempuan Lain
-
Sidang Praperadilan JE, Polda Jatim Bantah Semua Dalil Tersangka Pelecehan Seksual SPI
-
Prakiraan Cuaca Malang Raya, Selasa 18 Januari 2022
-
Gitaris Band di Malang Meninggal Tersengat Listrik, Wali Kota Malang Sebut Pasien Omicron Telah Sembuh
-
Warga Malang Tewas Tersambar Kereta Api Tawangalun, Saksi Mendengar Teriakan
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
BRI Kembangkan UMKM Kuliner Asal Padang Agar Siap Bersaing di Pasar Global
-
BRI Gelar Consumer Expo 2025 di Surabaya: Solusi Finansial Terintegrasi untuk Gaya Hidupmu!
-
Rebutan DANA Kaget, Khusus Warga Malang, Siapa Cepat Dia Dapat
-
Lewat AgenBRILink, BRI Hadirkan Layanan Inklusi Keuangan di 66 Ribu Desa
-
Akad Massal KPR FLPP: BRI Tegaskan Komitmen Dukung Program Nasional 3 Juta Rumah