SuaraMalang.id - Polisi kini memburu seorang pria bertato sambil bertelanjang dada yang videonya viral beberapa waktu lalu lantaran mengajak duel aparat.
Peristiwa ini ternyata terjadi di RTH Jambu Desa Tamansari Kecamatan Licin Kabupaten Banyuwangi Jawa Timur ( Jatim ). Videonya sendiri sempat beredar luas di media sosial dan WhatsApp.
"Duel karo aku, duel karo aku (duel sama saya, duel sama saya)," ucap pria bertato dengan nada kasar, seperti dikutip dari suarajatimpost.com, jejaring media suara.com, Rabu (19/01/2022).
Dalam video berdurasi 24 detik itu nampak warga berpakaian satpam yang hendak melerai berseteruan seorang pria berseragam polisi dengan pria bertelanjang dada tersebut.
Baca Juga: 2 Profesor Sampai Minta Proses Hukum Penendang Sesajen Gunung Semeru Dihentikan, Ini Alasannya
Pria bertato itu juga tetap ngotot menantang polisi meskipun sudah dilerai oleh satpam tersebut. Sementara si polisi berseragam nampak tenang dan santai.
Namun sesekali polisi itu menimpali apa yang disampaikan pria tersebut. Sampai akhirnya polisi itu pergi meninggalkan lokasi menaiki mobil jeep.
Hingga kini belum diketahui motif pria menantang polisi tersebut.
Kapolsek Licin Iptu Dalyono membenarkan jika telah terjadi peristiwa tersebut terjadi di RTH Jambu, Desa Tamansari, Kecamatan Licin.
Dalyono mengatakan, pihaknya telah memintai keterangan dua saksi atas insiden tersebut. Sementara pelaku masih dalam pengejaran polisi.
Baca Juga: 4 Fakta Kejamnya Perampok di Jember Bunuh Korbannya, Tertangkap Lalu Dimassa
"Dua orang itu hanya saksi, untuk pelaku masih dalam pengejaran," Kata Iptu Dalyono, Selasa (18/1/2022).
Meski sempat meminta keterangan sejumlah saksi, pihak Polsek Licin pada akhirnya mengalihkan kasus ini kepada Polresta Banyuwangi.
Berita Terkait
-
2 Profesor Sampai Minta Proses Hukum Penendang Sesajen Gunung Semeru Dihentikan, Ini Alasannya
-
4 Fakta Kejamnya Perampok di Jember Bunuh Korbannya, Tertangkap Lalu Dimassa
-
Peristiwa Penting di Jatim Kemarin, Kiai Tewas Kecelakaan, Dosen Cabul UNESA, Pelajar Perkosa Emak-emak
-
Polisi Mau Jemput Paksa Anak Kiai Jombang Tersangka Pencabulan, Menghalangi Bisa Dijerat Pidana
-
Orang Terinfeksi Varian Omicron di Indonesia Bertambah Jadi 840 Kasus
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
5 Rekomendasi Skincare Wardah Terbaik, Bahan Alami Aman Dipakai Sehari-hari
-
Mau Masuk SMA Favorit di Sumsel? Ini 6 Jalur Pendaftaran SPMB 2025
-
Mobilnya Dikritik Karena Penuh Skandal, Xiaomi Malah Lapor Warganet ke Polisi
-
Bos Sritex Ditangkap! Bank BJB, DKI Hingga Bank Jateng Terseret Pusaran Kredit Jumbo Rp3,6 Triliun?
-
Warga RI Diminta Tingkatkan Tabungan Wajib di Bank Demi Cita-cita Prabowo Subianto
Terkini
-
Ayo Cepat, Ada DANA Kaget Masih Utuh Jangan Sampai Lupa Klaim
-
Waspada Bahaya Tersembunyi di Balik Masifnya Proyek Vila di Lereng Pegunungan Kota Batu
-
Nongkrong Bareng Berujung Maut, Pria di Malang Tewas Ditikam Teman Sendiri
-
BRI Lewat BRILiaN Dorong UMKM Hargobinangun Yogyakarta Jadi Motor Ekonomi Desa
-
BRImo FSTVL 2024 Jadi Ajang Apresiasi pada Nasabah, Sekaligus Wujudkan Inklusi Keuangan