SuaraMalang.id - Musisi Addie MS akhirnya bisa bertemu dengan pengamen keroncong bersuara merdu asal Malang, Jawa Timur, yang sempat viral beberapa waktu lalu. Meskipun pertemuan mereka hanya melalui video call.
Dilansir melalui akun instagram pribadinya @addiems999, dia membagikan momen ketika dirinya melakukan video call dengan pasangan pengamen keroncong yang viral tersebut. Diketahui, pasangan tersebut bernama Bu Im dan Pak Eno.
Dia mengunggah tiga foto. Pada slide pertama terlihat foto seorang ibu-ibu, sementara gambar Addie MS berada di pojok kiri atas. Sedangkan di foto kedua terlihat ibu-ibu tersebut dengan suaminya. Kemudian di slide ketiga memperlihatkan tangkapan layar ibu-ibu tersebut saat mengamen yang menjadi viral.
"Akhirnya bertemu dengan pengamen yg kucari ini via video call. Belum bisa ketemu langsung, karena Ibu Im & Pak Eno ini ternyata tinggal di Malang. Mudah2an stlh pandemi lenyap, aku bisa ke sana," ujarnya seperti dikutip SuaraJatim.id, Kamis (6/1/2021).
Baca Juga: Tak Kunjung Diperbaiki, Warga Jember Tanam Padi hingga Pohon Pisang di Jalan Rusak
Addie MS sebelumnya mengetahui ibu tersebut melalui twitter. Sebuah akun membagikan video saat ibu tersebut mengamen di jalan. Kemudian dia menanyakan keberadaan ibu tersebut kepada warganet.
Addie MS pun mengaku kagum dengan ibu-ibu tersebut.
"Aku kagum bukan hanya karena suaranya yg bagus dan semangat juangnya yg tinggi, tapi juga karena ketekunannya melestarikan musik keroncong dan pemilihan lagunya yang mengajak kita bersikap positif," lanjutnya.
Tak hanya itu, dia juga terharu saat mengetahui ternyata pasangan tersebut bertemu saat mengamen.
"Aku terharu saat Pak Eno cerita bahwa mereka meneteskan air mata karena ini... Musik mempertemukan kami sesama pengamen dalam kebahagiaan," ungkapnya.
Baca Juga: Canggih! Penjual Minuman Keliling Ini Terima Pembayaran Pakai EDC
Diketahui, Bu Im & Pak Eno sudah mendapat pekerjaan kembali. Mereka biasa tampil di Waroeng Sumber Gentong, Pakis, Malang, Jawa Timur setiap Sabtu-Minggu pukul 12.00 - 16.00 WIB.
Unggahan tersebut pun mengundang beragam komentar dari warganet.
"Masya Allah," ujar @ineztagor.
"Luar biasa," ucap @echasoemantri.
"Mereka sering ngamen ke rumah mas,,saya nasrani dan mereka juga setau saya..tiap ke rumah nyanyi lagu gereja dengan musik keroncong..semoga mas Addie bisa segera bertemu mereka ya..makasih banyak mas Addie,, Tuhan memberkatimu, sehat selalu dan makin sukses," ujar @bakul***
"Mas addie yang selalu rendah hati saluut," kata @fransis**
"Kekaguman yg mendasarsemoga dipertemukan segera mas Adie," ujar @alhus***
"Mas addie memang oke. Semoga Allah SWT segera mempertemukan mas addie dengan bu im dan pak eno," kata evie***
"Semoga bakat mereka dapat apresiasi yang baik, Bang Addie," ujar @minar***
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
Persiapan Matang, KPU Kota Malang Gelar Simulasi untuk Kelancaran Pilkada
-
Sultan Andara vs Crazy Rich Malang, Adab Raffi Ahmad ke Rumah Rp60 M Momo Geisha Jadi Omongan
-
Suami Momo Geisha Ternyata Bos Besar, Pantas Enteng Hadiahkan Lapangan Futsal Berstandar FIFA
-
Yunan Helmi Gaet Waljinah dan Perkenalkan Lagu Bengawan Solo ke Generasi Muda
-
Viral! Polisi Pukul Sopir Taksi Online, Kapolda Maluku Copot Jabatan Pelaku Meski Sudah Damai
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Ingin Punya Rumah Dekat Malang? Pilih KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Dapat Hadiah Langsung!
-
Sekjen RMI Nahdlatul Ulama Kota Batu Soroti Sikap Gumelar-Rudi Saat Debat Terakhir
-
Apple Watch SE untuk iPhone Berapa? Panduan Lengkap dan Tempat Membelinya!
-
Viral! Akibat Parkir Sembarangan, Mobil di Malang Digantungi Sampah oleh Warga
-
Getok Tarif Masuk Pantai Selok Rp70 Ribu, 2 Pria di Malang Terancam Penjara