SuaraMalang.id - Angin puting beliung memorakporandakan Kelurahan Pandanwangi, Kota Malang, Kamis (23/12/2021). Sedikitnya, belasan rumah rusak akibat bencana alam tersebut.
Salah satu warga terdampak, Turi Mujiyanto (42) warga RT09, RW10 mengatakan, seluruh atap lantai dua rumahnya lenyap dihempas angin puting beliung. Bangunan di lantai dua rumahnya itu meliputi dua kamar tidur, kamar mandi dan juga ruang sholat tersebut.
Turi melanjutkan, dirinya sedang istirahat di rumah saat peristiwa itu terjadi sekitar pukul 13.00 WIB.
"Hujan awalnya lebat terus redah terus lebat lagi. Lah pas saya naik ke atas lihat jendela kok ada yang terjatuh," katanya, Kamis (23/12/2021).
Baca Juga: Sepekan Lebih Alun-alun dan Taman di Kota Malang Bakal Ditutup Saat Nataru
Melihat itu, Turi bergegas menyelamatkan anaknya yang sedang berada di kamar mandi.
"Saya takut anak saya yang waktu pulang sekolah kan posisinya di kamar mandi sini. Nah pas bergelantungan setengah itu saya suruh diam. Anginnya cukup besar dan muter-muter," kata dia.
Akibat diterpa puting beliung, atap rumahnya terhempas hingga 100 meter jaraknya.
"Dan jatuh di pos satpam sana awal masuk gang ini. Sekitar 100 meter ada. Brak gitu suaranya," tutur dia.
Beruntung dia dan seluruh anggota keluarganya tidak terluka akibat bencana angin puting beliung di Kota Malang tersebut. Namun ditaksirnya kerugian mencapai puluhan juta Rupiah.
Baca Juga: Peternak Ayam Petelur di Malang Ini Masih Merugi Meskipun Harga Telur Naik
"Ya galvalum ini mahal yang bagus tapi gak apa lah takdirnya begitu. Gusti Allah yang mengantur yang penting selamat semua," ujarnya.
Berita Terkait
-
Marak Dokter Cabuli Pasien Terbaru di RS Malang, Wamenkes Ogah Ampuni Pelaku: Cederai Sumpah Dokter!
-
Usai Bandung dan Garut, Giliran Dokter di Malang Diduga Lakukan Pelecehan di Rumah Sakit
-
Picu 'Bencana' di Malang, Ini Aturan Penerbangan Balon Udara dan Sanksi Bagi yang Melanggar
-
7 Tempat Wisata di Malang, Liburan Seru Sambil Menikmati Udara Sejuk
-
Liburan Anti Bosan di Malang Skyland: Panduan Lengkap Harga Tiket dan Aktivitas
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa