SuaraMalang.id - Sebuah rumah milik seorang janda di Dusun Bantungan, Desa Sumberkolak, Panarukan, Situbondo, roboh dan menimpa bocah 10 tahun yang sedang berada di dalam kamarnya.
Pusdalops BPBD Kabupaten Situbondo membenarkan peristiwa tersebut, bangunan rumah semipermanen milik seorang janda bernama Insani (45) warga setempat ini, roboh rata dengan tanah pada Selasa pagi (16/11/2021) pukul 07.30 WIB.
Rumah ambruk itu menimpa anak korban yang saat peristiwa terjadi ada didalam kamarnya.
"Diduga kondisi kayu material bangunan rapuh setelah rumah tersebut sering diguyur hujan beberapa hari terakhir ini," kata Priyono, seperti dikutip dari suarajatimpost.com, jejaring media suara.com.
"Saat insiden tersebut, janda berusia 45 tahun itu, sedang pergi keluar rumah. Sedangkan anaknya bernama Ridho Rahman (10) ada di dalam kamar rumahnya," ujarnya menambahkan.
Akibat peristiwa itu, rumah ambruk rata dengan tanah. Sementara kondisi Ridho mengalami luka-luka cukup serius. Ia harus mendapatkan perawatan kesehatan akibat lukanya.
"Akibat peristiwa ini, rumah korban rusak total, serta Ridho mengalami luka memar pada bagian kepala, akibat tertimpa reruntuhan material rumah,"jelasnya.
Saat ini, lanjut Puriyono, Ridho sudah di evakuasi oleh warga dan dibawa ke Puskesmas setempat untuk mendapat perawatan medis.
"Akibat peristiwa ini, selain satu orang mengalami luka ringan, korban juga mengalami kerugian material yang ditaksir mencapai Rp 5 juta," ujarnya memungkasi.
Baca Juga: Geger Pedagang Ayam Situbondo Tengkurap di Atas Motor Dikira Tidur, Ternyata Tewas
Berita Terkait
-
Geger Pedagang Ayam Situbondo Tengkurap di Atas Motor Dikira Tidur, Ternyata Tewas
-
Sempat Viral di Medsos, Kades Ungkap Penyebab Ambruknya Rumah di Kadudampit Sukabumi
-
11 Titik Bencana Alam di Banjarnegara, Rumah Ambruk, Warga Terpaksa Mengungsi
-
Longsor di Kota Bogor, Satu Rumah di Kelurahan Tegallega Ambruk
-
Rumah Dihuni Kakak Beradik ODGJ di Kota Malang Ambruk
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
Terkini
-
Cara Cek Bansos November 2025 Lewat HP, Semua Lewat Aplikasi Cek Bansos!
-
AgenBRILink Mulya Motor Hadirkan Layanan Keuangan hingga ke Pelosok
-
Konsisten Dukung Asta Cita, BRI Dorong Pertumbuhan Inklusif lewat Penyaluran KUR
-
Akses Jalan Malang-Lumajang Ditutup Usai Erupsi Gunung Semeru, Ini Penjelasan Polisi
-
BRI Pimpin Sindikasi Rp5,2 Triliun untuk SSMS, Perkuat Dukungan pada Sektor Agribisnis Nasional