SuaraMalang.id - Kematian Bunawi (50) warga Desa Curah Jeru Kecamatan Panji Kabupaten Situbondo menggegerkan para pedagang dan pengunjung Pasar Panji.
Betapa tidak. Pedagang ayam itu awalnya dikira tidur di atas sepeda motornya. Namun dipanggil-panggil tidak juga bangun oleh pembelinya. Setelah didekati ternyata Ia sudah meninggal.
Peristiwa ini terjadi pada Minggu (14/11/2021) pagi, sekira pukul 06.00 WIB. Dikutip dari suarajatimpost.com, jejaring media suara.com, peristiwa ini pertama kali diketahui oleh pembelinya.
"Pembeli tersebut mengira pedagang ayam itu tidur. Setelah beberapa kali dipanggil tidak bangun dan tidak bergerak. Kemudian memberitahukan ke pedagang ayam lainnya," kata Mistono, pedagang ayam lain di pasar itu.
Baca Juga: Ealah! Viral Guru PNS di Situbondo Malah Mengajak Orang Nyabu di Media Sosial
Setelah dibangunkan oleh teman teman, lanjut Mistono, Bunawi sudah dalam kondisi tidak bergerak dan dalam keadaan sudah meninggal dunia di atas sepeda motornya.
"Bunawi meninggal dunia di atas sepeda motornya dengan posisi telungkup pada bagian depan setirnya. Pedagang yang lain kemudian melaporkan ke Mapolsek Panji," ujarnya.
Kapolsek Panji Iptu Suwono membenarkan, setelah menerima laporan, beberapa anggota bersama tim medis puskesmas setempat langsung ke lokasi kejadian.
"Guna penyelidikan lebih lanjut, selain meminta keterangan dari sejumlah saksi dilokasi kejadian, anggota bersama tim medis puskesmas juga mengevakuasi jenazah korban ke rumah sakit," ujarnya.
Guna mendapatkan visum, sambung Iptu Suwono, jenasah korban kemudian dievakuasi ke ruang jenazah RSUD dr Abdoerrahem Situbondo.
Baca Juga: Brakk! Pohon Tumbang Menimpa Mobil Sedan di Jalur Pantura Situbondo
"Dari hasil visum yang dilakukan pihak rumah sakit, tidak ditemukan tanda - tanda kekerasan pada tubuh korban. Dugaan sementara, korban meninggal karena sakit yang dideritanya," paparnya.
"Jenazah sudah kami serahkan pada pihak keluarganya untuk dimakamkan di kampung halamannya," katanya menegaskan.
Berita Terkait
-
KPK Akui Belum Periksa Bupati Situbondo yang Jadi Tersangka
-
Klaim Siap Tahan Bupati Situbondo, KPK: Semua Tersangka Pasti Ditahan pada Waktunya, Cuma...
-
Kasus Dana PEN, KPK Panggil Bupati dan Kadis PUPR Situbondo
-
BRI Bersama Kodim Situbondo Bangun Sumur Bor untuk Penuhi Kebutuhan Warga
-
Mimpi Naik Kereta dari Situbondo ke Jember: Mungkinkah Jalur Panarukan-Kalisat Segera Aktif?
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Ingin Punya Rumah Dekat Malang? Pilih KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Dapat Hadiah Langsung!
-
Sekjen RMI Nahdlatul Ulama Kota Batu Soroti Sikap Gumelar-Rudi Saat Debat Terakhir
-
Apple Watch SE untuk iPhone Berapa? Panduan Lengkap dan Tempat Membelinya!
-
Viral! Akibat Parkir Sembarangan, Mobil di Malang Digantungi Sampah oleh Warga
-
Getok Tarif Masuk Pantai Selok Rp70 Ribu, 2 Pria di Malang Terancam Penjara