SuaraMalang.id - Banjir bandang akibat curah hujan yang tinggi terjadi di wilayah Kota Batu, Malang, Jawa Timur, terjadi Kamis (4/11/2021). Banjir bandang yang menerjang beberapa wilayah di Kota Batu tersebut membawa material lumpur, pasir dan kayu, sehingga mengakibatkan dampak kerusakan yang cukup signifikan.
Bencana ini menggugah berbagai pihak untuk turut membantu meringankan beban para korban yang terdampak, termasuk BRI, yang segera memberikan bantuan tanggap bencana kepada masyarakat terdampak banjir di Kota Batu. Bantuan yang diberikan berupa penyaluran ribuan paket makanan siap saji kepada masyarakat terdampak banjir.
Dalam penyaluran bantuan, insan BRILiaN (karyawan BRI) juga turut bahu-membahu untuk turun langsung memberikan bantuan di lapangan. Penyaluran bantuan dilakukan secara bertahap dengan memprioritaskan masyarakat yang terdampak.
Corporate Secretary BRI, Aestika Oryza Gunarto mengungkapkan, pihaknya juga mendirikan tenda dan terus melakukan pemetaan kebutuhan, sehingga pihaknya secara bertahap menyalurkan bantuan melalui unit-unit kerja terdekat.
Baca Juga: Kinerja Bank BRI Diapresiasi dengan Dua Penghargaan di SOE Awards 2021
“Kami bergerak cepat memberikan bantuan, khususnya bahan dasar dan kebutuhan pokok kepada warga masyarakat yang terdampak bencana. Bantuan disalurkan secara bertahap dan continue kami salurkan kepada masyarakat terdampak dan pengungsi," tambahnya.
BRI juga bekerja sama dan berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk bersinergi dalam menyalurkan bantuan kepada korban bencana banjir, sebagai upaya meringankan beban masyarakat dan mempercepat pemulihan pasca bencana.
Aestika menegaskan, BRI sebagai salah satu BUMN terbesar di Indonesia selalu turut berperan aktif dalam memberikan bantuan kepada masyarakat yang terkena bencana. Hal tersebut merupakan bentuk kepedulian dan ketulusan BRI kepada masyarakat, agar dapat segera pulih.
Pihaknya juga mengapresiasi warga masyarakat yang telah dengan sigap bahu membahu, secara swadaya ikut mengantarkan bantuan agar bantuan BRI tersebut segera dapat diterima para pengungsi.
Baca Juga: Kinerja Makin Moncer, Bank BRI Terima Dua Penghargaan dalam SOE Awards 2021
Berita Terkait
-
Dapat Guyuran Dividen Triliunan Rupiah, Danantara Bersiap Buyback Saham Bank BUMN
-
BRI Komitmen Dukung Ekonomi Kerakyatan dan Penciptaan Lapangan Kerja
-
Fokus pada Fundamental Kinerja, Ini Strategi BRI Untuk Tumbuh Berkelanjutan
-
Sabrina Bisa Apa Saja? Cek Hebatnya Asisten Virtual yang Siap Bantu Nasabah BRI!
-
Hardiknas, BRI Dukung Peningkatan Kualitas Pendidikan Indonesia Melalui BRI Peduli Ini Sekolahku
Terpopuler
- Welcome Back Timnas Indonesia Elkan Baggott, Patrick Kluivert Lempar Kode
- Olok-olok Sepak Bola Indonesia, Erick Thohir 'Usir' Yuran Fernandes
- Ramadhan Sananta Umumkan Mau Pensiun dari Sepak Bola
- Pupus Harapan Pascal Struijk untuk Bela Timnas Indonesia Lawan China
- 10 Sunscreen Favorit Tasya Farasya: Murah Meriah dan Ampuh Lindungi UV
Pilihan
-
DPR Cecar Dirut Garuda Soal "Gelombang" Eks Karyawan Lion Air Bergaji Tinggi
-
6 Rekomendasi HP Murah RAM Besar Tahun 2025, Harga di Bawah Rp3 Juta
-
Lagi! Sidang Mediasi Dugaan Ijazah Palsu Jokowi Deadlock, Ini Penyebabnya
-
3 Laga Penentu Nasib: Ong Kim Swee Tekankan Ujian Mental Persis Solo!
-
Erick Thohir Bongkar Strategi Jitu Alasan TC Timnas Indonesia Berlangsung di Bali
Terkini
-
Viral Ricuh Imbas Antrean Panjang Scan Tiket Bromo, TNBTS Angkat Bicara
-
BRI Pacu Pertumbuhan Ekonomi Mikro Lewat Kredit Rp632,22 Triliun
-
BRI Dorong Transformasi Lewat Strategi Universal Banking
-
BRI Dukung Warga Binaan Berkarya, IPPA Fest 2025 Buktikan Kreativitas Tanpa Batas
-
Lolos ke Babak 16 Besar, Asa Persikoba Naik ke Liga 3 Terbuka Lebar