SuaraMalang.id - J99 Corp resmi menjadi sponsor utama Arema Indonesia. Logo perusahaan milik Presiden Arema FC Gilang Widya Pramana tersebut terpampang di jersey tim yang berlaga di Liga 3 sepanjang musim 2021.
Gilang Widya Permana yang diwakili ayahnya, Sidiq Wijanarko menjelaskan, ada uang Rp 300 juta yang digelontorkan untuk mendukung Arema Indonesia selama satu musim kompetisi.
"Nah jadi nilai kontraknya Rp 300 juta sampai kompetisi 2021 berakhir. Kalau di tengah jalan berhenti karena pandemi ya berhenti di situ. Tapi kontraknya sampai akhir kompetisi 2021," kata dia di Balai Kota Malang usai audiensi bersama Wali Kota Malang, Sutiaji dan Arema Indonesia, Selasa (2/10/2021).
Sidiq melanjutkan, alasan J99 Corp menjadi sponsor Arema Indonesia adalah keinginan Gilang untuk memajukan persepakbolaan Kota Malang.
"Kalau Malang ya, bagaimana Malang ini maju. Toh mas Gilang juga menjadi salah satu sponsor di Olimpiade Tokyo, PON Papua juga sponsor, bahkan Liga 3 se jawa juga sponsor utama MS Glow For Men. Jadi apa salahnya mensponsori Arema jadi juara di Liga 3 mengibarkan semua Kota Malang menjadi Kota Bola," bebernya.
J99 Corp sendiri nantinya akan terpampang di jersey Arema Indonesia, yakni di bagian dada terdapat tulisan anak perusahaan J99 Corp 'MS Glow Men' dan juga tulisan J99 terdapat di bagian bahu.
Sementara itu, dengan jadinya J99 sponsor Arema Indonesia ini tidak berarti dualisme Arema berakhir.
Istri pendiri Arema sekaligus Pemilik PT Arema Indonesia, Novi Acub Zaenal mengaskan, J 99 Corp hanya menjadi sponsor Arema Indonesia secara profesional.
"J99 Corp menjadi salah satu sponsor ya bukan merger bukan yang lain, cuma sponsor profesional," tutur dia.
Baca Juga: Gol Spektakuler Rizky Dwi Febrianto Bawa Arema FC Taklukkan Madura United
Wali Kota Malang, Sutiaji menambahkan, dengan hadirnya perusahaan miliki Presiden Arema FC ini menjadi sponsor Arema Indonesia, tidak berarti ada itikad untuk menjadi merger.
"Artinya ini tidak berbicara merger atau apa, gak ada apa-apa antara Arema FC dan Arema Indonesia," tutur dia.
Pria asal Lamongan itu mengatakan, Gilang hanya ingin dua klub yang memiliki nama 'Arema' itu bisa sama-sama berprestasi di kancah sepak bola Indonesia.
"Kehadiran mas Gilang pure menjadi sponsor AI sampai tutup musim 2021," tambahnya.
Menurut Sutiaji pun, Arema Indonesia dan Arema FC sebenarnya sudah menjadi 'satu'. Arti 'satu', lanjut Sutiaji, adalah Arema Indonesia dan Arema FC bukan milik perseorangan.
"Yang saya maksud satu bukan pilah-pilah. Maksud saya satu itu bukan satu manajemen, tapi satu milik Arema semua," tutup dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Laka Lantas Kota Malang Renggut 12 Nyawa Selama 2025, 245 Orang Luka-luka
-
Kota Malang Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Saat Nataru 2026, Begini Skema Dishub
-
Pengamanan Wisata Malang Diperketat Jelang Nataru, Polisi Siaga di 183 Destinasi Favorit!
-
54 Napi Lapas Kelas I Malang Dapat Remisi Natal 2025, Tak Ada yang Langsung Bebas!
-
Arema FC vs Madura United Berakhir Dramatis, Duel Sengit di Kanjuruhan Gagal Beri Tiga Poin