SuaraMalang.id - Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di Kota Malang sudah dilakukan sejak beberapa hari terakhir. Untuk mencegah timbulnya klaster pelajar, pemkot setempat melakukan swab kepada murid dan guru.
Hal ini disamapaikan oleh Wali Kota Malang Sutiaji. Ia mengatakan kalau pemkot melakukan swab kepada 600 pelajar dan guru per hari untuk mencegah munculnya klaster selama PTM berlangsung.
Menurut Sutiaji, kegiatan swab ini dilakukan secara berkala dan lebih fokus pada pelajar Sekolah Dasar (SD). Alasannya, pelajar SD berusia 12 tahun ke bawah belum bisa divaksin tapi rentan terkena Covid-19.
"Mudah-mudahan dengan cara ini kami bisa memantau pelajar dan guru agar terhindar dari klaster pembelajaran tatap muka. Kami akan melakukan testing dan testing terus," ujarnya, seperti dikutip dari timesindonesia.co.id, jejaring media suara.com, Selasa (19/10/2021).
Baca Juga: Polisi Tetapkan Mahasiwi Kebidanan Pembuang Bayinya di Malang Menjadi Tersangka
"Kalau siswa SMP dan SMA mungkin perlahan tapi pasti sudah divaksin. Tapi justru untuk SD ini nanti akan kita kuatkan testingnya, karena SD kelas VI pun tidak semuanya bisa di vaksin," ungkapnya.
Selanjutnya, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Malang Suwarjana, SE., MM saat ditemui TIMES Indonesia menyebutkan, bahwa pelaksanaan swab antigen terus berjalan dengan target per hari hingga 600 pelajar dan guru.
"Setiap hari itu ada dua, tiga sekolah. Kita kan juga lihat kapsitas nakes (tenaga kesehatan), ya sekitar 500 sampai 600 SD dan SMP," bebernya.
Namun, lanjut Suwarjana, dirinya mengutamakan seluruh guru dan karyawan sekolah wajib melakukan swab antigen. Sebab, untuk pelajar sendiri memang harus ada izin dari orang tua.
"Jadi pelajar kita acak. Tapi yang kita utamakan guru dan karyawannya. Kalau kita datangi satu sekolah itu harus semua (guru dan karyawan melakukan swab antigen)," tegasnya.
Baca Juga: Kabar Gembira! Bupati Malang Janjijan Insentif Guru PAUD Naik Tahun Depan
Pelaksanaan swab antigen yang sudah berjalan sejak September 2021 lalu, kata Suwarjana, hingga saat ini seluruh guru dan pelajar yang sudah melakukan swab antigen, hasilnya negatif Covid-19.
"Alhamdulillah semua negatif hingga saat ini. Terus kita jalankan ya (swab antigen)," imbuhnya.
Terpisah, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Malang dr. Husnul Muarif saat dihubungi TIMES Indonesia menyebutkan, bahwa pihaknya telah mempersiapkan sekitar 30 ribu alat swab antigen untuk pelajar dan guru di Kota Malang.
"Ya di PAK kemarin kita siapkan sekitar 30 ribuan alat. Itu total alatnya segitu," katanya.
Untuk pelaksanaan swab setiap harinya, lanjut Husnul, ia terus berkoordinasi dengan Disdikbud Kota Malang untuk melakukan swab antigen secara berkala.
"Jadwal masing-masing sekolah untuk melakukan swab berkala. Pokoknya kita siap setiap hari datang di sekolah-sekolah," pungkas Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Pemerintah Kota Malang.
Berita Terkait
-
Sederet Sumber Kekayaan Vicky Prasetyo, Tak Heran Berani Maju Calon Bupati Pemalang
-
Persiapan Matang, KPU Kota Malang Gelar Simulasi untuk Kelancaran Pilkada
-
Sultan Andara vs Crazy Rich Malang, Adab Raffi Ahmad ke Rumah Rp60 M Momo Geisha Jadi Omongan
-
Suami Momo Geisha Ternyata Bos Besar, Pantas Enteng Hadiahkan Lapangan Futsal Berstandar FIFA
-
Sukses Digelar! Workshop Suara.com dan UAJY di 3 Kota Diikuti 150 Lebih Digital Creator
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Seribuan Lebih Suami Istri di Kota Malang Cerai, Faktornya Paling Banyak Judi
-
Viral Video Perundungan Pendukung Salah Satu Paslon Pilwali Kota Batu
-
Nahas, SMK Muhammadiyah Malang Rugi Rp35 Juta Akibat Kebakaran
-
HIPMI Kota Batu Pecah Kongsi di Pilwali Kota Batu, Anggota ke Gumelar-Rudi
-
BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024