SuaraMalang.id - Seorang pemuda diduga nekat mau mengakhiri hidup di Jembatan Soekarno-Hatta (Suhat) Kota Malang, Jawa Timur, Rabu (1/9/2021). Beruntung warga dan polisi yang mengetahui kejadian tersebut sigap menggagalkan upaya percobaan bunuh diri itu.
Video yang merekam peristiwa tersebut diunggah ulang oleh aun instagram @ngalamlop.
“Percobaan bunuh diri di Jembatan Suhat. Tolong kabari yang tau sanak saudaranya.,” tulis keterangan pada unggahan tersebut.
Dalam video terlihat seorang pemuda bertubuh tambun yang memakai kemeja kotak-kotak dan celana abu-abu tengah duduk bersandar di jembatan. Orang-orang tampak berdiri di sekeliling pemuda tersebut.
Baca Juga: Kota Malang Bakal Menerapkan Aturan Ganjil Genap, Begini Penjelasan Polisi
Kemudian pemuda tersebut sempat dipangku oleh seorang pria. Namun pemuda tersebut justru menangis dengan kencang sembari menutup mata. Dia juga sempat berontak ketika dipegang oleh pria tersebut. Pihak kepolisian pun sudah berada di lokasi dan mencoba menenangkan pemuda tersebut.
Belakangan diketahui pemuda tersebut merupakan mahasiswa salah satu perguruan tinggi negeri di Kota Malang. Motif percobaan bunuh diri itu diduga akibat depresi biaya kuliah.
Unggahan tersebut kemudian dibanjiri oleh komentar warganet. Tak sedikit yang mendoakan agar masalah yang sedang dialami pemuda tersebut segera cepat selesai.
“Semangat sam!! Mugo kedepane luweh apik maneh sembarang kalire.,” ujar @rizk***
“Saking angel e urip masa iki,” kata @rizka**
Baca Juga: Ditangkap! Mantan Mahasiswa Kedokteran Mengaku Utusan Presiden Jokowi, Tipu Artis Sinetron
“Pecel sek enak mas.. bismillah mugi Gusti Allah paring dalan..,” ucap @c.nov***
Berita Terkait
-
Komitmen Relawan Mahasiswa, Sekadar Formalitas atau Pilihan Hati?
-
Mahasiswa PPG FKIP Unila Asah Religiusitas Awardee YBM BRILiaN Lewat Puisi
-
Polisi Gerebek Rumah Mahasiswa di Bekasi, Temukan Ladang Ganja Mini
-
Teman Mabuk hingga Penjual Miras Ikut Diperiksa Polisi, Pemicu Tewasnya Mahasiswa UKI Tersingkap?
-
Puluhan Visa Mahasiswa Dicabut AS di Tengah Gelombang Aksi Bela Palestina
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
Terkini
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa