SuaraMalang.id - Pemerintah Kabupaten Malang telah menambah kapasitas tempat tidur untuk perawatan pasien Covid-19. Setiap kecamatan juga telah dibangun tempat isolasi terpadu.
Bupati Malang, HM Sanusi menjelaskan, tempat isolasi terpadu itu dibuat dengan mengalihfungsikan gedung sekolah di Kabupaten Malang.
"Iya tambahan bed tempat tidurnya itu sudah 2560 tempat tidur," kata dia dikonfirmasi di Malang, Selasa (27/7/2021).
Dengan tambahan ribuan tempat tidur itu, ternyata belum diimbangi dengan jumlah tenaga kesehatan (nakes) untuk berjaga di setiap tempat isolasi.
Baca Juga: Wali Kota Malang Minta Bantuan Seribu Oximeter dari Crazy Rich
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Malang, Arbani Mukti Wibowo menjelaskan, pihaknya sudah membuka lowongan pekerjaan untuk tenaga kesehatan. Sayangnya, belum ada satu pun pendaftar.
"Kita sudah berupaya untuk menambah dari rumah sakit-rumah sakit yang membutuhkan perawat seperti RS Kanjuruhan dan RSJ Lawang sudah ada lowongan. Tapi belum ada yang mendaftar," katanya.
Minimnya peminat untuk lowongan tenaga kesehatan itu, Arbani menilai diakibatkan ketakutan dari calon pencari kerja.
"Ketakutan nakes yang mau dikontrak itu ketakutan jadi relawan juga dengan Covid-19 ini yang menyebabkan. Juga dipengaruhi orang sekitarnya nakes dan bidan. Ya benar varian Delta ini memang mudah menyebar dan cepat jadi kefatalan," kata dia.
Sementara itu, pertanggal 25 Juli kemarin sudah ada 2.600 warga Kabupaten Malang yang melakukan isolasi mandiri.
Baca Juga: Rumah Sakit Saiful Anwar Malang Tambah Kapasitas IGD Pasien Covid-19
"Itu sudah tercatat di NAR (New All Record) sistem. Ada tambahan 400 dari sebelumnya 2200," kata dia.
Sementara itu, untuk ketersediaan Bed Occupancy Ratio (BOR) di rumah sakit rujukan Covid-19 di Kabupaten Malang untungnya mulai melandai.
"Naik turun ya tapi saat ini mulai turun. ICU saat ini 88 persen dan isolasi biasa di rumah sakit itu 87 persen," tutup dia.
Kontributor : Bob Bimantara Leander
Berita Terkait
-
Sebut WHO Rancang Pandemi Baru, Epidemiolog UI Tepis Ucapan Dharma Pongrekun: Itu Omong Kosong
-
Persiapan Matang, KPU Kota Malang Gelar Simulasi untuk Kelancaran Pilkada
-
Sultan Andara vs Crazy Rich Malang, Adab Raffi Ahmad ke Rumah Rp60 M Momo Geisha Jadi Omongan
-
Suami Momo Geisha Ternyata Bos Besar, Pantas Enteng Hadiahkan Lapangan Futsal Berstandar FIFA
-
Negara Kaya Wajib Bantu Negara Berkembang? Ini Tuntutan AHF di WHO Pandemic Agreement
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Pernyataan Penuh Arti: Mas Gum Sampaikan Maaf di Debat Terakhir, Apa Maksudnya?
-
Kris Dayanti-Kresna Dewanata Tawarkan Program Pembangunan Hijau
-
Firhando Gumelar-Rudi Sampaikan 4 Jurus Jitu Selesaikan Masalah di Kota Batu
-
Pengangguran Jadi Masalah di Kota Batu, Cawali Nurochman Siapkan Strategi Khusus
-
Firhando Gumelar Bertemu Tokoh Katolik Kota Batu: Kami Ingin Jadi Wali Kota Semua Umat Beragama