Scroll untuk membaca artikel
Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Selasa, 27 Juli 2021 | 22:27 WIB
ilustrasi tabung oksigen, -600 Tabung Oksigen Siap Dipinjamkan Gratis Khusus Warga Isoman di Kota Malang. (Dok. Envato)

SuaraMalang.id - Pemerintah Kota Malang menyiapkan sedikitnya 600 tabung oksigen dipinjamkan gratis khusus warga atau pasien COVID-19 yang menjalani isolasi mandiri (Isoman).

Wali Kota Malang Sutiaji mengatakan, ratusan tabung oksigen tersebut diperkirakan telah siap pada awal Agustus mendatang.

"Rencananya di tanggal 8 atau 9 Agustus sudah datang (tabung oksigen). Nanti akan kita bagikam ke seluruh RW. Jadi setiap RW nanti ada tabung," ujarnya dikutip dari timesindonesia.co.id -- jejaring suara.com, Selasa (27/7/2021).

 "Sementara ini kami pesen 600 tabung. Secepatnya datang. Agar nanti per RW satu ya dan sistemnya dipinjamkan," imbuhnya.

Baca Juga: Setiap RT RW di Kota Malang Dibekali Oximeter dan Tabung Oksigen

Dijelaskannya, layanan peminjaman tabung oksigen gratis bagi warga isoman di Kota Malang juga menunjang program Pemerintah provinsi Jawa Timur melalui depo pengisian oksigen secara gratis bagi warga Malang Raya yang bertempat di Bakorwil III Malang.

"Ini menyongsong inisiasi bu Gubernur juga untuk pengisian gratis. Kita akan lakukan bersama-sama," katanya.

Secara mekanisme, Sutiaji meminta seluruh Puskesmas dan dokter yang berada di masing-masing kelurahan untuk berperan aktif membantu memberi edukasi dan training kepada warga dalam tata cara penggunaan oksigen tersebut.

"Nantinya puskesmas di wilayah dan dokter akan mentraining petugas di setiap RW ya. Jadi bagaimana menangani masyarakat yang sudah sakit dan sesak. Itu agar cepat tertangani juga. Apalagi kemarin ada warga saya tanya saturasi saja tidak tahu. Ini perlu diedukasi," tuturnya.

Sementara itu, sejalan dengan penanganan Covi-19 dan penguatan PPKM Mikro di setiap RT/RW, Sutiaji juga menambah bed isolasi di Safe House Jl Kawi, Kota Malang. "Ini ada penambahan di Jl Kawi dari 97, nanti menjadi 224 bed. Saya kira ini juga bisa mengatasi," katanya.

Baca Juga: Wali Kota Malang Minta Bantuan Seribu Oximeter dari Crazy Rich

Load More