SuaraMalang.id - Perempuan bercadar hitam yang menggegerkan warga Magetan ternyata orang Ngawi Jawa Timur. Diduga Ia sedang depresi berat sehingga membuat ulah di tengah jalan raya.
Video perempuan ini sempat menghebohkan warganet di media sosial. Akibat ulahnya itu arus lalu lintas jalan raya mengalami kemacetan panjang. Peristiwa ini terjadi di Jalan Raya Sarangan menuju Magetan, Senin (31/5/2021).
Aksi perempuan bercadar ini, dalam sebuah video nampak memacetkan jalan. Seorang pengguna jalan sampai turun membujuknya agar menepi sehingga kemacetan terurai.
Masalahnya, perempuan tersebut tidak bergeming. Ternyata, usut punya usut diduga perempuan itu sedang depresi berat setelah ditinggal pacarnya saat berwisata di Telaga Sarangan.
Baca Juga: Fakta Viral Video Perempuan Bercadar Jalan di Tengah Jalan Magetan, Depresi?
"Perempuan tersebut terlihat depresi berat memang, mungkin karena ditinggal pacarnya. Dia jalan kaki sejak dari Telaga Sarangan hingga pasar sayur. Usai pasar sayur Ia mulai jalan kaki di tengah sampai wilayah Kandenan. Akibatnya jalan menjadi macet," kata Kanit Lantas Pos Plaosan Ipda Ahmad Suryani, dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com, Minggu (30/5/2021) malam.
Mendengar laporan tersebut pihaknya langsung melakukan evakuasi agar lalu lintas lancar. Tetapi, sudah dipinggirkan salah satu pengendara asal Ponorogo dan lalu lintas kembali lancar.
"Perempuan tadi selanjutnya kita amankan di pos, selanjutnya coba kita hubungi keluarganya di Ngawi dengan bantuan pacarnya datang menyusul," katanya.
Diketahui kakeknya bernama Miskun (77) warga Desa Dawung, Kecamatan Jogorogo, Kabupaten Ngawi yang selama ini merawatnya. Dari keterangan Miskun diketahui cucunya tersebut sejak umur 1 tahun ditinggal mati ibunya. Sedangkan, ayahnya telah menikah kembali.
"Cucunya tersebut lulusan salah satu ponpes di Kendal Ngawi. Bersama pacarnya akhirnya mau diajak pulang bersama kakeknya tersebut ke Ngawi," ujarnya.
Baca Juga: Satu Desa di Magetan Dites Swab, 12 Orang Positif, 2 Meninggal
Berita Terkait
-
Siapa Ryan Brhns? Kiper Keturunan Ngawi-Padang yang Kini Berkarier di Liga Belanda, Calon Penerus Maarten Paes
-
Miris, Bayi 9 Bulan Ikut Jadi Korban Tewas Kecelakaan Maut Di Tol Boyolali
-
Polisi Ungkap Dugaan Penyebab Kecelakaan Maut Rombongan SDI Daruf Falah Di Tol Solo-Ngawi Tewaskan 6 Orang
-
Diresmikan di Ngawi, Menteri PANRB: Roh MPP Adalah Pengintegrasian Layanan Publik
-
MPP ke-207 Diresmikan di Ngawi, Menteri PANRB: Roh MPP Adalah Pengintegrasian Layanan Publik
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Nahas, SMK Muhammadiyah Malang Rugi Rp35 Juta Akibat Kebakaran
-
HIPMI Kota Batu Pecah Kongsi di Pilwali Kota Batu, Anggota ke Gumelar-Rudi
-
BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Viral! Kisah Kiai di Malang Dibacok Begal Tak Terluka, Punya Ilmu Kebal?
-
Ingin Punya Rumah Dekat Malang? Pilih KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Dapat Hadiah Langsung!