SuaraMalang.id - Sejumlah 9 warga positif Covid-19 Klaster RT 06 Kebonsari, Kecamatan Sukun, Kota Malang Jawa Timur. Sejumlah dua orang diantaranya dilaporkan meninggal.
Kronologinya, bermula dari satu keluarga di permukiman Lowokdoro Gang IV tersebut diketahui terpapar Virus Corona pada 11 Mei 2021 lalu.
Salah seorang warga berinisial S dirawat di RSI Aisyah Kota Malang. Inisial S ini adalah istri dari warga berinisial N yang meninggal tercatat status probable Covid-19.
"Awalnya dari satu keluarga yang kemudian merembet ke tetangganya yang kebetulan masih menjadi satu bagian keluarga besar," ujar Kader Posyandu di lingkungan Lowokdoro, Dewi Erlina, dikutip dari timesindonesia.co.id media jejaring suara.com, Senin (24/5/2021).
Baca Juga: Muncul Lagi Klaster Covid-19, Satu RT di Malang Lockdown
Beberapa hari kemudian, inisial S dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19. Selanjutnya, sejumlah empat kerabat dari N dan S menjalani tes swab dan hasilnya positif Covid-19, pada 17 Mei 2021 lalu.
Mereka, lanjut dia, dua orang menjalani isolasi di Safe House dan dua orang lainnya sempat menjalani perawatan di RST Soepraoen.
"Untuk yang dirawat di RST itu sekarang sudah pulang. Yang pulang menjadi tiga orang bersama S (istri N) dan saat ini sedang menjalani isolasi mandiri di rumah," sambungnya.
Ia menambahkan, untuk tiga orang lainnya yang terkonfirmasi positif Covid-19, tercatat merupakan anak di bawah umur. Kekinian sedang menjalani isolasi di Safe House. Kemudian seorang perempuan sedang dirawat di RS Panti Nirmala dan seorang lagi telah meninggal dunia, pada dua hari yang lalu (yang merupakan warga RT 5).
"Kemarin itu di kampung sini (RT 6) dan ada anak-anak di bawah umur sudah dilarikan ke Safe House. Terus yang meninggal (Kasus Covid-19) itu di kampung sebelahnya warga RT 5," ujarnya.
Baca Juga: Tambahan 100 Ribu Dosis Vaksin AstraZeneca Diterima Pemkot Malang
Berita Terkait
-
Negara Kaya Wajib Bantu Negara Berkembang? Ini Tuntutan AHF di WHO Pandemic Agreement
-
Sukses Digelar! Workshop Suara.com dan UAJY di 3 Kota Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Sosok Bejo Sandy: Melestarikan Rinding Malang sebagai Warisan Seni dan Budaya
-
Kartu Prakerja Catat Prestasi Signifikan Hingga Dapat Puja-puji Dunia
-
Dharma Pongrekun Sebut Penyebab Tanah Abang Sepi Akibat Pandemi Covid-19
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
Terkini
-
Arema FC Genjot Fisik Jelang Lawan Madura United
-
Singo Edan Incar 3 Poin di Kandang Madura United, Usai Jeda FIFA Matchday
-
Hilang Sepulang Ngaji, Remaja Putri Ditemukan Tewas di Sawah Dekat Rumah
-
300 Personel Kawal Debat Pilkada Malang, Senjata Api Dilarang! Ada Apa?
-
Geger! Bayi Dibuang di Teras Rumah Warga Malang, Begini Kondisinya