SuaraMalang.id - Bencana tanah longsor terjadi di Dusun Pijetan Desa Blayu Kecamatan Tajinan Kabupaten Malang. Ada tiga rumah warga rusak terdampak tanah longsor diduga akibat hujan deras yang terjadi sejak Rabu malam (27/1/2021) tersebut.
Pelaksana tugas (Plt) Kabid Kedaruratan BPBD Kabupaten Malang, Sadono Irawan menjelaskan, bahwa bencana tanah longsor disebabkan hujan deras. Kekinian, sejumlah 7 orang warga terdampak telah mengungsi ke tempat yang lebih aman. Tidak ada korban jiwa akibat bencana tanah longsor tersebut.
"Jumlah keluarga yang menghuni ketiga rumah tersebut totalnya ada 7 orang. Kini mereka mengungsi ke rumah saudaranya yang berada di lokasi aman," kata dia, seperti dikutip dari timesindonesia.co.id jaringan Suara.com, Kamis (28/1/2021).
Area longsor, lanjut dia, berada di tebing dengan perkiraan ketinggian mencapai 25 meter. Kekinian, personel BPBD Kabupaten Malang, Muspika Wajak, Tagana, dan PMI Kabupaten Malang melakukan proses evakuasi dan asesmen.
Ia menambahkan, bahwa sebelum terjadinya bencana tanah longsor, warga setempat berencana membangun plengsengan di sekitar tebing.
"Namun sebelum terealisasi tebingnya sudah longsor tadi malam itu," jelasnya.
BPBD Kabupaten Malang juga sedang mendata kebutuhan darurat untuk lokasi terdampak.
"Kami mendata kebutuhan mendesak lainnya adalah terpal untuk menutupi rumah warga yang rusak akibat longsor," imbuhnya.
Akibat bencana tanah longsor tersebut, BPBD menaksir kerugian mencapai Rp 200 juta.
Baca Juga: Dokter di Malang Ini Ajak Pasien Covid-19 Berzikir Supaya Cepat Sembuh
BPBD juga mengimbau masyarakat Kabupaten Malang yang berada di wilayah rawan tanah longsor agar meningkatkan kewaspadaan lantaran curah hujan diprediksi masih tinggi dalam beberapa hari ke depan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Arema FC vs Persik Kediri Jadi Laga Penentuan, Marcos Santos: Harus Menang!
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!
-
Wakil Wali Kota Batu Bongkar Teknik Rahasia Komunikasi Politik Dasco
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya
-
Konflik Dualisme Yayasan SMK Turen Malang Memuncak, Ribuan Siswa Terpaksa Tak Sekolah