SuaraMalang.id - Arema FC akan menjamu Persija Jakarta pada laga lanjutan pekab ke-9 BRI Liga 1 2024/2024 di Stadion Soepriadi, Kota Blitar pada Sabtu (26/10/2024).
Panitia pelaksana (panpel) pertandingan telah merilis tiket untuk laga tersebut.
Tiket pertandingan Arema FC Vs Persija Jakarta dipatok dengan harga Rp150 ribu untuk kelas ekonomi dan VIP dijual Rp200 ribu.
Melansir dari akun Instagram klub, tiket bisa didapatkan melalui online di laman aremaxcess.com. Suporter tuan rumah yang ingin menonton bisa membelinya di website tersebut.
Baca Juga:Nostalgia! Sponsor Legendaris Siap Kembali Meriahkan Jersey Arema FC
Setiap pembelian tiket tersebut akan mendapatkan snack, air mineral yang bisa diisi ulang sepuasnya, dan asuransi keselamatan.
Kendati demikian, harga tiket yang dipatok manajemen klub berjuluk Singo Edan itu masih dinilai terlalu mahal.
Aremania di kolom komentar salah satu unggahan resmi klub banyak yang mengeluhkan mengenai harga tiket.
"150 tiket + 100 bensin + mangan 100 =350 ekonomi 350," tulis salah satu warganet.
"Turunin harganya," tulis warganet lainnya.
Baca Juga:Cedera Parah, Kontrak Daffa Fahish di Arema FC Tetap Aman
"Mending 70 full terus tribunnya daripada 150 dikit yang nonton . Mindset," usul netizen lainnya.