Rindu Keluarga, Pelatih Arema FC Berharap Segera Reuni di Indonesia

"Malang sangat luar biasa, penerimaan orang-orang, Aremania, semua baik terhadap saya. Tentu, saya sangat senang tinggal di sini," tutupnya.

Bernadette Sariyem
Kamis, 17 Oktober 2024 | 17:48 WIB
Rindu Keluarga, Pelatih Arema FC Berharap Segera Reuni di Indonesia
Joel Cornelli, pelatih Arema FC. (ligaindonesiabaru.com)

SuaraMalang.id - Pelatih Arema FC, Joel Cornelli, mengungkapkan keinginannya untuk segera mendatangkan keluarganya dari Brasil ke Indonesia.

Sejak menandatangani kontrak dengan Arema pada 25 Juni 2024, Joel telah berada di Indonesia selama hampir empat bulan tanpa bertemu dengan istri dan anak-anaknya, yang masih berada di Brasil.

Namun, Joel mengakui ada beberapa kendala yang membuat keluarganya belum bisa menemani dirinya di Indonesia.

"Ada kendala di pekerjaan istri saya dan dokumen anak sulung saya. Kalau mereka harus datang ke Indonesia, mereka harus datang bersama-sama," kata Joel.

Baca Juga:Choi Bo-kyeong Absen, Ini 23 Pemain Arema yang Dibawa ke Kandang Sementara

Pelatih berusia 57 tahun ini merasa sedikit iri melihat staf pelatih dan pemain asing lainnya di Arema yang bisa menikmati waktu bersama keluarga mereka. Sementara, Joel hanya bisa berkomunikasi dengan keluarganya melalui dunia maya.

Joel Cornelli menekankan pentingnya kehadiran keluarga dalam hidupnya, baik dalam mengatasi tekanan pekerjaan maupun kehidupan sehari-hari.

"Bagi saya, kehadiran keluarga sangat penting. Saat kami bersama, ada pilihan untuk keluar bersama dan tidak hanya di rumah saja," jelasnya.

Meskipun merasa kesepian tanpa keluarganya, Joel merasa terhibur dengan keberadaan "keluarga besar" Arema dan Aremania yang selalu memberikan dukungan.

"Malang sangat luar biasa, penerimaan orang-orang, Aremania, semua baik terhadap saya. Tentu, saya sangat senang tinggal di sini," tutupnya.

Baca Juga:Panas! Duel Lini Depan Membara, Dalberto vs Malut United di Pekan Ke-8 Liga 1

Joel berharap agar kendala yang ada dapat segera terselesaikan, sehingga keluarganya bisa ikut mendampinginya di Indonesia dan memberikan dukungan dalam pekerjaannya sebagai pelatih Arema FC di Liga 1 2024-2025.

Kontributor : Elizabeth Yati

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Bola

Terkini