Macet Total di Depan Mata? Ini Titik Rawan Kemacetan di Kota Malang Saat Libur Panjang

Selain penempatan personel, Satlantas juga akan melakukan rekayasa lalu lintas yang disesuaikan dengan kondisi di lapangan.

Bernadette Sariyem
Sabtu, 14 September 2024 | 15:12 WIB
Macet Total di Depan Mata? Ini Titik Rawan Kemacetan di Kota Malang Saat Libur Panjang
Ilustrasi kemacetan lalu lintas. [Suara.com/Alfian Winanto]

SuaraMalang.id - Menjelang liburan panjang Maulid Nabi Muhammad SAW 2024, Satlantas Polresta Malang Kota telah bersiap menghadapi lonjakan arus lalu lintas yang diprediksi meningkat hingga 50 persen.

Wakasatantas Polresta Malang Kota, AKP Luhur Santoso, menekankan fokus pengaturan arus akan berada pada kendaraan yang menuju ke arah utara masuk Kota Malang.

"Jika tidak diatur dengan baik, peningkatan arus lalu lintas ini bisa menimbulkan kemacetan yang parah," ungkap AKP Luhur Santoso, Sabtu (14/9/2024).

Untuk mengatasi potensi kepadatan, pihak Satlantas telah menyiagakan 60 personel yang sudah mulai ditempatkan di berbagai titik rawan kepadatan di Kota Malang.

Baca Juga:Kebakaran Bengkel Sepeda Motor Listrik di Malang, Pemilik Alami Kerugian Rp200 Juta

Beberapa titik tersebut antara lain Jalan Raden Intan, Simpang MCC, Simpang LA Sucipto, Simpang Buk Gluduk, Simpang Klenteng, dan Simpang Tiga Kacuk.

Selain penempatan personel, Satlantas juga akan melakukan rekayasa lalu lintas yang disesuaikan dengan kondisi di lapangan.

"Salah satu langkah yang kami ambil adalah menutup sementara beberapa akses putar balik di depan Perumahan Riverside hingga depan Perumahan Graha Kencana jika terjadi kepadatan ekstrem," jelas AKP Luhur.

Kendaraan dari Perumahan Riverside dapat melakukan putar balik di bawah Fly Over Arjosari, sementara dari Perumahan Graha Kencana di Underpass Karanglo.

Pihak kepolisian juga telah menyiapkan tali sling di Pos Lantas Jalan Raden Intan untuk menarik kendaraan yang mogok, guna meminimalisir gangguan arus lalu lintas lebih lanjut.

Baca Juga:Kerugian Pedagang Pasar Comboran Malang Capai Ratusan Juta Rupiah Akibat Kebakaran

AKP Luhur menghimbau masyarakat yang berencana masuk ke Kota Malang selama liburan untuk selalu berhati-hati dan mematuhi aturan lalu lintas yang berlaku, demi keselamatan bersama.

Kontributor : Elizabeth Yati

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini