SuaraMalang.id - Universitas Brawijaya Malang tengah menghadapi insiden serius setelah seorang individu terjatuh dari lantai 12 Gedung Filkom pada Kamis, 14 Desember 2023.
Zulfaidah Penata Gama, Kepala Divisi Informasi dan Kehumasan UB, mengkonfirmasi kejadian tersebut namun menyatakan bahwa kronologi dan identitas korban masih belum jelas.
"Saat kejadian, Gedung Filkom sedang ramai dengan aktivitas Ujian Akhir Semester (UAS). Kepolisian kini aktif menyelidiki peristiwa ini, termasuk memeriksa rekaman CCTV di lokasi," kata dia, dikutip hari Jumat (15/12/2023).
Spekulasi mengenai motif dan identitas korban, termasuk dugaan bunuh diri, beredar, namun belum ada konfirmasi resmi.
Baca Juga:Perempuan yang Tewas Melompat dari Lantai 12 Telah Mengundurkan Diri dari UB Malang Pada 2019
Seorang mahasiswa yang tengah menjalani ujian di lantai 4 menyampaikan kesaksiannya, merasa terkejut mendengar suara keras akibat insiden tersebut.
Namun, dia tidak dapat memberikan detail lebih lanjut mengenai kejadian atau identitas korban.
Pihak universitas sedang berupaya mengklarifikasi apakah korban merupakan mahasiswa UB, sementara proses belajar mengajar masih berlanjut pasca insiden. AKP Anton Widodo dari Kapolsek Lowokwaru juga menegaskan bahwa penyelidikan masih berlangsung untuk menentukan kronologi, motif, dan identitas korban.
Kontributor : Elizabeth Yati
Baca Juga:Heboh Perempuan Tewas Lompat di Lantai 12 Gedung Filkom UB, Pihak Kampus Buka Suara