Malang Dilanda Tanah Longsor hingga Banjir Bandang, Pemkab Salurkan Bantuan

Sanusi menjelaskan, selain bantuan logistik berupa beras dan air minum kemasan tersebut, Pemerintah Kabupaten Malang juga telah membagikan matras.

Eleonora PEW
Rabu, 19 Oktober 2022 | 19:15 WIB
Malang Dilanda Tanah Longsor hingga Banjir Bandang, Pemkab Salurkan Bantuan
Banjir di Kabupaten Malang [Foto: Beritajatim]

Ia menambahkan, bantuan yang dilakukan oleh TNI tersebut diantaranya adalah membantu proses evakuasi warga terdampak dan penyaluran logistik dari titik posko bantuan kepada para warga korban musibah bencana.

Selain itu, nantinya juga akan membantu masa pemulihan serta membersihkan rumah warga dan sarana prasarana umum yang terdampak bencana. Personel TNI yang ada saat ini disebar di empat wilayah yakni Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Ampelgading dan Tirtoyudo.

"Kami juga telah mendapat informasi dari para prajurit bahwa kondisi dan situasi sudah mulai terkendali," katanya.

Di wilayah Kabupaten Malang tercatat ada sembilan kecamatan yang terdampak bencana tanah longsor, banjir dan banjir bandang. Bencana tersebut terjadi akibat curah hujan dengan intensitas tinggi yang terjadi pada Senin (17/10).

Baca Juga:Diterjang Banjir Bandang, Potret Miris Ratusan Pelajar di Cianjur Yang Terpaksa Lalui Jembatan Darurat

BPBD Kabupaten Malang mencatat, hingga saat ini bencana banjir dan tanah longsor yang terjadi pada Senin (17/10) di wilayah Kabupaten Malang, khususnya bagian selatan tersebut berdampak terhadap 1.939 keluarga. [ANTARA]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini