Pada permohonan maaf tersebut juga disebutkan bahwa dua wisatawan asing tersebut sangat terkesan dengan Indonesia. Mereka juga menyatakan malu atas kejadian yang menghina kepercayaan masyarakat Suku Tengger.
Gunung Bromo merupakan salah satu destinasi wisata prioritas yang ada di wilayah Jawa Timur. Gunung Bromo merupakan gunung yang disakralkan oleh masyarakat Suku Tengger, karena memiliki kaitan erat dengan nenek moyang mereka. [Antara]