SuaraMalang.id - Erupsi Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur kembali terjadi, Kamis (16/12/2021). Warga sempat panik menyelamatkan diri mengetahui erupsi Semeru kembali mengeluarkan awan panas guguran.
Awan guguran panas itu terpantau sekitar pukul 09.01 WIB. Kepanikan melanda warga Desa Supiturang, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang. Mereka berhamburan menyelamatkan diri.
"Tadi erupsi, warga tadi sempat panik," kata Kepala Desa Supiturang, Nurul Yakin dihubungi SuaraMalang.id.
Sekitar pukul 10.00 WIB suasana sudah mulai kondusif. Sebelumnya, warga sempat diarahkan menunuju lokasi evakuasi.
Baca Juga:Gunung Semeru Kembali Erupsi, Muntahkan Awan Panas Guguran
"Tapi sudah meredah baru saja ini," kata dia.
Sementara, Kades Nurul masih belum mendapatkan laporan detail terkait dampak erupsi Gunung Semeru.
"Tidak ada dampak lanjutan, hanya panik sebentar. Panik dari jam 09.01," tutur dia.
Kendati demikian, Nurul mengimbau warga agar tetap waspada dan berdoa untuk keselamatan.
"Dan jangan panik jangan terburu-buru tetap waspada saja," tutup dia.
Baca Juga:2.900 Rumah Bakal Dibangun di Lahan Relokasi Korban Letusan Gunung Semeru
Detik-detik warga melakukan evakuasi ke tempat lebih aman terekam seperti pada unggahan Instagram @lumajangsatu berikut ini.