SuaraMalang.id - Adanya berita viral seorang ibu lansia yang diserahkan oleh tiga anaknya ke panti jompo di Griya Lansia Husnul Khatimah, Wajak, Kabupaten Malang, Jawa Timur, belakangan ini membuat warganet geram. Tak terkecuali Gilang Widya Pramana atau Juragan 99.
Bahkan Gilang sempat membagikan perjuangannya saat merawat sang ibu hingga mengantarkannya ke peristirahatannya yang terakhir. Dia juga mengaku tak habis pikir dengan apa yang dilakukan oleh ketiga anak tersebut.
Melalui unggahan instagram story @juragan_99, Gilang membagikan sebuah postingan yang berisi artikel dan foto ibu yang ditelantarkan tersebut.
“ini bener2 definisi “air susu dibalas dengan air tuba”, tega banget itu anak2nya ke ibu yg melahirkan dan membesarkan mereka,” tulis Gilang dalam unggahan story Instagram pribadinya dikutip SuaraMalang.id, Sabtu (30/10/2021).
Baca Juga:Marshel Widianto Naik Jet Pribadi Pakai Sandal Jepit, Juragan 99: Merakyat Ya
Dia juga mengunggah surat pernyataan yang berisi alasan ketiga anak tersebut menyerahkan ibunya ke Griya Lansia. Dia pun bertanya apakah pantas seorang anak memperlakukan ibunya seperti itu.
“Pantes kah sikap anak seperti gini? Ibu itu gak akan pernah minta hartamu, ibu itu orang pertama yang akan selalu membela kita, membanggakan kita didepan orang lain, orang yg selalu ada untuk anaknya ketika yang lain menyakiti/meninggalkan,” lanjutnya.
Gilang juga sempat mengunggah rekaman videocall dirinya bersama ibunya saat ibunya terbaring sakit. Presiden Arema FC itu juga membagikan sebuah video saat mamanya dimasukkan ke dalam ambulance.
“Mamaku kritis aku orang pertama yg gak takut covid, agar bisa deket dan bantu mamaku,” tulisnya.
Dia juga mengungkapkan bahwa dirinya orang satu-satunya anak yang memandikan dan mengkafani saat mamanya meninggal. Karena, pada saat itu kakak, adik dan ayahnya terkena Covid-19.
Baca Juga:Diledek Arie Muhammad, Juragan 99 Langsung Ambil HP Beli Range Rover
“So jangan kayak gitu ke orangtua terutama mama, mama itu malaikat tak bersayap yang umurnya gak tau sampe berapa lama dia hidup didunia,” pungkasnya.
Dia juga mengaku jika selalu melow jika membahas tentang ibu. Apalagi melihat adanya kasus tersebut.
Sebelumnya, warganet dibuat geram dengan kelakuan tiga anak yang tega menelantarkan ibunya dan menyerahkan ke griya lansia. Parahnya lagi, mereka bahkan menolak mengurusi jika ibunya nanti meninggal dunia.
Diketahui, ibu tersebut bernama Trimah, warga Magelang Jawa Tengah. Ketiga anaknya lah yang menyerahkan Trimah di tempat tersebut.
Dalam sebuah surat pernyataan dijelaskan jika ketiga anak kandungnya sudah menyerahkan ibunya sepenuhnya pada Griya Lansia. Bahkan, mereka menyatakan alasan mereka menyerahkan ibunya karena mereka sibuk bekerja.
Parahnya lagi, dalam keterangan juga dituliskan jika ibunya meninggal dunia, mereka menyerahkan proses pemakaman ke Griya Lansia.