Tata Cara Sholat Tahajud dan Bacaan Doa Lengkap, Catat!

Berikut tata cara sholat Tahajud lengkap dengan bacaan doa salat tahajud.

Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Kamis, 30 September 2021 | 22:27 WIB
Tata Cara Sholat Tahajud dan Bacaan Doa Lengkap, Catat!
Ilustrasi sholat tahajud, bacaan doa sholat tahajud. [elemen envato]

SuaraMalang.id - Sholat tahajud merupakan amalan salat yang dilakukan pada saat malam hari, atau sepertiga malam. Berikut tata cara sholat Tahajud lengkap dengan bacaan doa salat tahajud.

Umat muslim sangat disarankan menghafal bacaan doa setelah sholat tahajud lengkap dengan artinya. Harapannya agar dapat diamalkan dalam kehidupan sehari-hari.

Sholat tahajud dilaksanakan pada sepertiga malam, persisnya dari pukul 01.00 dini hari hingga sebelum subuh.

Pada jam tersebut, disebutkan sebagai waktu doa yang sangat dianjurkan untuk dilaksanakan lantaran mustajab.

Baca Juga:Doa Setelah Sholat Tahajud, Lengkap dengan Artinya

Berikut Tata Cara Salat Tahajud

Urutan salat tahajud beserta doa tahajud dan latinnya, untuk mempermudah kamu menghafal dan mengamalkannya:

1. Niat salat tahajud

"Ushallii sunnatan tahajjudi rak'ataini mustaqbilal qiblati lillahi ta'alla."

Artinya: "Aku niat sholat sunna tahajud 2 rakaat, menghadap kiblat, karena Allah Ta'ala."

Baca Juga:4 Hajat Saat Sholat Tahajud Agar Sukses Dunia Akhirat

Setelah membaca niat salat lakukan salat dengan 2 rakaat 1 salam. Kamu bisa menutup salat tahajud dengan salat witir.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini